Djawanews.com – Gejala cacar monyet semakin menjadi perhatian besar di dunia. Penyakit yang disebabkan oleh virus monkeypox tersebut telah diidentifikasi di hampir 100 negara di dunia, termasuk di Indonesia. Pasien pertama kasus cacar monyet di Indonesia adalah seorang pria asal Jakarta berusia 27 tahun. Ia dilaporkan memiliki riwayat perjalanan dari luar negeri.
Gejala yang dikeluhkan pasien tersebut di antaranya ada demam, pembesaran kelenjar, dan muncul cacar atau ruam di muka, telapak tangan, kaki, dan sebagian di sekitar alat genitalia.
Gejala Cacar Monyet Pada Area Alat Kelamin
Cacar monyet adalah penyakit zoonosis, artinya dapat ditularkan dari hewan ke manusia. Mulanya, cacar monyet merupakan penyakit endemik di daerah hutan hujan tropis di Afrika tengah dan barat, namun kini telah menyebar secara luas sehingga tak lagi dikategorikan sebagai penyakit endemik.
Penyakit ini biasanya dimulai dengan gejala yang mirip dengan flu, termasuk demam, sakit kepala, nyeri otot, kedinginan, kelelahan, dan pembengkakan kelenjar getah bening. Gejala tersebut kemudian berkembang menjadi ruam menyakitkan yang dapat menyebar ke seluruh tubuh.
Namun, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat melaporkan beberapa kasus gejala cacar monyet baru-baru ini di AS telah menyimpang dari pola umum. Di beberapa pasien, ruam menyebabkan nyeri pada anus dan rektum, peradangan yang menyakitkan pada lapisan rektum (proctitis), dan sensasi harus buang air besar saat usus kosong (tenesmus).
Badan Kesehatan Dunia (WHO) menegaskan bahwa cacar monyet bukan penyakit menular seksual. Meski demikian, penyakit ini bisa ditularkan saat berhubungan seksual, seperti:
Seks oral, anal, dan vagina atau menyentuh alat kelamin atau anus orang yang terkena cacar monyet. Kemudian memeluk, memijat, mencium, atau berbicara dari jarak sangat dekat. Lalu ada pula, menyentuh kain dan benda saat berhubungan seks yang digunakan oleh penderita cacar monyet, seperti tempat tidur, handuk, dan mainan seks. Itulah gejala cacar monyet yang wajib Anda ketahui dan waspadai ya!
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.