Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Kesehatan
9 Makanan untuk Detoksifikasi Dijamin Ampuh dan Bikin Sehat, Anda Wajib Coba!
Detoksifikasi merupakan proses pembuangan racun secara alami dari dalam tubuh, salah satunya dengan mengonsumsi makanan tertentu. (theasianparent.com)

9 Makanan untuk Detoksifikasi Dijamin Ampuh dan Bikin Sehat, Anda Wajib Coba!

Fajar Kurniawan
Fajar Kurniawan 12 Maret 2022 at 02:36pm

Djawanews.com – Makanan untuk detoksifikasi tentunya ada dan mudah ditemukan. Detoksifikasi merupakan proses pembuangan racun secara alami dari dalam tubuh, salah satunya dengan mengonsumsi makanan tertentu. Beberapa makanan untuk detoks ini bisa Anda coba. Detoksifikasi sendiri berarti proses yang dilakukan untuk membantu tubuh mengeliminasi atau mengeluarkan racun-racun berbahaya serta melindungi tubuh dari kerusakan.

Daftar Makanan Untuk Detoksifikasi yang Aman dan Dijamin Ampuh:

Melansir dari Medical News Today, detoksifikasi biasanya melibatkan makanan atau diet tertentu untuk membersihkan tubuh dari racun. Pada dasarnya, organ tubuh secara alami punya mekanisme untuk membersihkan tumpukan racun. Namun, makanan tertentu, terutama yang mengandung antioksidan, membantu melindungi tubuh dari radikal bebas.

  1. Lemon

Makanan untuk detoksifikasi yang pertama adalah Lemon. Tambahkan perasan atau potongan lemon pada air yang Anda minum. Mengutip Times of India, tak hanya ampuh dalam mengatasi flu, lemon juga mampu menyehatkan pencernaan.

  1. Jahe

Rempah satu ini menjadi salah satu makanan untuk detoks. Jahe memiliki rasa pedas yang menghangatkan sehingga banyak digunakan untuk minuman kesehatan. Jahe pun tinggi antioksidan untuk membantu fungsi ginjal. “Komponen yang paling aktif secara farmakologis dalam jahe disebut gingerol, yang berdampak baik pada saluran pencernaan,” ujar ahli diet Ali Webster, mengutip dari Eat This, Not That.

  1. Mentimun

Makanan untuk detoksifikasi yang ketiga adalah timun. Kandungan air dalam mentimun mampu menyegarkan tubuh. Mentimun pun bisa menjadi camilan yang sehat sebab mampu menghindari Anda dari risiko dehidrasi dan sembelit. Konsumsi mentimun bisa membuat pencernaan jadi lebih lancar.

  1. Brokoli

Sebaiknya sisipkan brokoli dalam diet harian Anda. Mengutip dari Patient First, brokoli mengandung sulforaphane yang sangat bagus melawan infeksi dalam tubuh. Brokoli juga membantu tubuh melawan bahan kimia pemicu kanker dan meningkatkan kemampuan hati untuk membersihkan racun dari tubuh.

  1. Alpukat

Alpukat merupakan buah yang cocok jadi makanan untuk detoksifikasi. banyak mengandung antioksidan yang membantu tubuh mengeluarkan racun. Tak hanya itu, alpukat juga mengandung lebih dari 20 jenis vitamin dan mineral yang membantu mengurangi risiko obesitas, diabetes, dan penyakit jantung.

  1. Bit

Meski kerap disebut buah, sebenarnya bit tergolong dalam keluarga sayur-sayuran. Bit kaya akan serat. “Bit dikenal sebagai vasodilator, membantu meningkatkan aliran darah, yang mana membantu menurunkan tekanan darah, membantu fungsi otak dan performa atletik,” jelas ahli diet, Chloe Paddison.

Baca Juga:
  • Bill Gates Berikan Hibah Rp 2,5 Triliun ke Indonesia, Sebagian Besar untuk Kesehatan
  • Tiga Makanan Ini Bantu Kulit Cerah dan Awet Muda
  • Kembali Segar dan Higienis, Ini Cara Efektif Mengilangkan Bau Amis di Kulkas

  1. Kunyit

Kunyit mengandung kurkumin yang terbukti membantu fungsi hati dengan mengeluarkan racun dan menyediakan antioksidan untuk perbaikan sel yang rusak akibat paparan radikal bebas.

  1. Apel

Sebutir apel dalam sehari memang akan menjauhkan Anda dari penyakit. Kenapa? Apel kaya akan serat, khususnya pektin, yang membantu membersihkan usus dari tumpukan racun dan makanan yang tidak tercerna tubuh.

  1. Bayam

Terakhir adalah bayam yang dapat dijadikan makanan untuk detoksifikasi. Penting untuk memasukkan sayuran hijau dalam diet harian, termasuk bayam. Bayam merupakan sayuran rendah kalori, tetapi tinggi nutrisi. Sekali menyantap bayam, Anda akan mendapatkan pasokan vitamin A, C, E, dan K, juga tiamin, asam folat, kalsium, zat besi, dan magnesium. Sebagai salah satu makanan untuk detoks, sayuran ini pun mengandung antioksidan berupa flavonoid yang menjaga kolesterol agar tidak mengoksidasi sel.

Dapatkan warta harian terbaru lainya, ikuti portal berita Djawanews  dan akun Instagram Djawanews.

Bagikan:
#Makanan untuk Detoksifikasi#detoksifikasi#makanan#alami#Racun#kesehatan

Berita Terkait

    Tiga Makanan Ini Bantu Kulit Cerah dan Awet Muda
    Kesehatan

    Tiga Makanan Ini Bantu Kulit Cerah dan Awet Muda

    Djawanews.com – Merawat kulit tidak hanya dilakukan dari luar melalui produk skincare, tetapi juga dari dalam tubuh dengan mengonsumsi makanan bernutrisi. Beberapa jenis makanan tertentu dapat membantu ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Ragam Manfaat Kulit Kayu Manis untuk Kesehatan, Salah Satunya Kaya Antioksidan
    Kesehatan

    Ragam Manfaat Kulit Kayu Manis untuk Kesehatan, Salah Satunya Kaya Antioksidan

    MS Hadi 07 Apr 2025 12:08
  • Tempe Mentah, Sumber Nutrisi Alami yang Kaya Manfaat
    Kesehatan

    Tempe Mentah, Sumber Nutrisi Alami yang Kaya Manfaat

    MS Hadi 06 Apr 2025 12:07
  • Awas! Minum Air Terlalu Banyak dalam Waktu Singkat Bisa Berbahaya untuk Kesehatan
    Kesehatan

    Awas! Minum Air Terlalu Banyak dalam Waktu Singkat Bisa Berbahaya untuk Kesehatan

    Djawanews.com – Minum air adalah kebutuhan penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan sehat. Namun, tahukah Anda bahwa minum air secara berlebihan dalam waktu singkat justru bisa ....
    MS Hadi
    MS Hadi
  • Buah-Buahan Penambah Energi yang Cocok Dikonsumsi Saat Sahur dan Buka Puasa
    Kesehatan

    Buah-Buahan Penambah Energi yang Cocok Dikonsumsi Saat Sahur dan Buka Puasa

    MS Hadi 23 Mar 2025 08:05
  • Hindari Minum Air Soda Saat Buka Puasa, Ini Dampaknya bagi Kesehatan
    Kesehatan

    Hindari Minum Air Soda Saat Buka Puasa, Ini Dampaknya bagi Kesehatan

    MS Hadi 22 Mar 2025 08:15

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up