Djawanews.com – Perawatan Kesehatan yang maksimal adalah kunci penyembuhan pasien COVID-19. Untuk itu setiap makanan yang dikonsumsi harus benar-benar dijaga.
Hal tersebut tidak lain karena asupan makanan memiliki peran besar dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Karenanya, sangat penting untuk memilih asupan yang bergizi bagi pasien COVID-19.
Berikut adalah beberapa makanan yang tidak diperbolehkan bagi pasien COVID-19.
- Makanan dalam kemasan
Makanan kemasan biasanya mengandung natrium, pengawet, adiktif, dan tambahan gula yang dapat menyebabkan peradangan.
Saat tubuh mengalami peradangan, sistem kekebalan akan terbebani sehingga membuatnya lebih rentan terhadap penyakit.
- Terlalu banyak daging merah
Daging merah mengandung lemak jenuh yang tinggi, kandungan tersebut dapat meningkatkan peradangan. Meskipun tidak terpapar virus COVID-19, sebaiknya batasi mengonsumsi daging merah.
- Makanan yang digoreng
Makanan yang digoreng termasuk makanan cepat saji yang mengandung banyak lemak. Jika dikonsumsi berlebihan, makanan yang digoreng dapat merusak sistem kekebalan tubuh.
Selain itu, makanan yang digoreng juga dapat meningkatkan kolestrol jahat (LDL), yang terkait dengan penyakit kardiovaskular.