Djawanews.com – Ada begitu banyak faktor yang menyebabkan kualitas sperma mengalami perubahan, seperti pola makan, aktivitas sehari-hari maupun gangguan kesehatan. Salah satu perubahan tersebut menyebabkan sperma mengalami perubahan warna.
Tidak banyak yang menyadari, warna sperma juga dapat mengindikasikan kondisi kesehatan seseorang. Seperti apa?
Warna sperma mengindikasikan kondisi kesehatan
1. Putih
Umumnya, sperma dengan tekstur kental ini akan mencair setelah 30 menit. Sperma berwarna putih, cenderung sedikit keabu-abuan mengindikasikan kesehatan yang normal.
2. Kuning
Sperma berwarna kuning biasa terjadi pada orang yang jarang mengalami ejakulasi. Meski warna ini lumrah, wana kuning pada sperma juga dapat mengindikasikan adanya gangguan kesehatan jika sperma yang Anda keluarkan selalu berwarna kuning.
Warna kuning pada sperma yang selalu muncul saat ejakulasi dapat mengindikasikan adanya leukocytospermia, sebuah kondisi saat jumlah sel darah putih begitu banyak di dalam air mani. Kondisi ini bisa terjadi akibat infeksi.
3. Merah
Hematospermia atau sperma berwarna merah umumnya terjadi akibat adanya darah di dalam sperma. Penyebabnya yaitu adanya infeksi maupun peradangan di salah satu kalenjar atau saluran yang memproduksi air mani.