Djawanews.com – Banyak sekali mitos yang muncul mengenai manfaat sperma, salah satunya sperma memiliki manfaat untuk kulit dan rambut. Hal ini terjadi kerena sperma mengandung zat antioksidan yang dianggap bisa mengatasi peradangan di wajah.
Sebenarnya hal itu hanya mitos Ladies. Sebab belum ada penelitian lebih lanjut mengenai hal ini. Namun menurut sebuah publikasi yang diterbitkan di Nature Cell Biology menemukan bahwa menyuntikkan spermidine (ekstrak dari spermine, zat yang terdapat di dalam sperma) langsung kepada sel kulit dapat memudarkan garis halus di wajah.
Tapi para peneliti belum mengetahui lebih lanjut apakah ada efek samping karena prosedur tersebut. Jadi menghilangkan kerutan dengan sperma tidak direkomendasikan dalam dunia kecantikan.
Mitos lain yang juga beredar adalah perempuan yang mengkonsumsi sperma bisa meningkatkan jumlah kolagen dalam kulit. Faktanya, sperma memang memiliki 3 persen dari dari cadangan asupan zat besi harian yang dianjurkan. Sedangkan zat besi memiliki beberapa manfaat untuk kecantikan kulit, mulai dari anti inflamasi hingga memperbaiki jaringan kolagen di dalam tubuh agar lebih cepat regenerasi.
Meski begitu, sperma tetap tak bisa digunakan untuk meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Tak hanya itu, berdasarkan beberapa penemuan sperma yang dipulaskan pada wajah juga tidak bisa digunakan untuk merawat kulit.
Justru, cara ini bisa menimbulkan reaksi alergi dan infeksi menular seksual pada pasien melalui selaput lendir pada bibir, lubang hidung, dan mata. Beberapa penyakit menular seksual seperti herpes, chlamydia, dan gonorrhea dapat ditularkan dengan cara ini.
Sama halnya dengan kulit, sperma juga tak bisa dipakai untuk merawat rambut, ya, Ladies. Kandungan spermidine ini bisa memberikan stimulasi pada pertumbuhan rambut menurut penelitian yang diterbitkan di PLOS One. Protein yang ada pada sperma juga disebut bisa memperbaiki rambut rapuh. Bahkan salah satu salon di London juga menggunakan sperma sebagai salah satu bahan untuk kondisioner.
Jadi, penjelasan mengenai sperma memiliki manfaat untuk kulit dan rambut hanyalah mitos belaka. Belum ada penelitian yang meneliti mengenai manfat sperma untuk kesehatan kulit dan rambut.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews