Djawanews.com – Usai menikah, sangat penting untuk menjaga kesehatan seksual agar kehidupan rumah tangga tetap harmonis. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah melakukan latihan kegel.
Latihan kegel sendiri merupakan gerakan yang berfungsi untuk memperkuat otot dasar panggul untuk menopang rahim, kandung kemih, usus kecil, dan rektum. Latihan kegel sangat disarankan untuk ibu hamil dan ibu yang baru saja melahirkan.
Manfaat Latihan Kegel untuk Kesehatan Seksual
Dikutip dari Intimate Rose, Amanda Olson, DPT, PRPC menjelaskan bahwa otot panggul memiliki tanggung jawab atas kemampuan orgasme pada wanita. Kemampuan otot tersebut bisa dibentuk melalui latihan kegel. Wanita yang sering melakukan latihan kegel akan lebih mudah orgasme saat berhubungan seks karena vaginanya lebih kencang.
Selain itu, latihan kegel juga dapat meningkatkan aliran darah ke daerah panggul. Peningkatan sirkulasi darah dapat meningkatkan gairah seks, produksi pelumas alami, dan kemampuan untuk orgasme. Otot dasar panggul yang fleksibel juga membuat wanita merasa nyaman saat penetrasi vagina.
Nah Moms, itu tadi manfaat latihan kegel untuk kesehatan seks. Tak hanya untuk wanita, latihan kegel juga bisa dilakukan oleh pria. Untuk itu, lakukan latihan ini bersama suami ya, Moms.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews