Djawanews.com – Kopi menjadi minuman favorit yang banyak disukai oleh orang, karena kopi dipercaya dapat membantu meningkatkan energi dan juga fokus dalam beraktivitas. Rutin minum kopi menjadi kebiasaan yang sering dilakukan oleh orang pada umumnya.
Kopi mengandung kafein, yakni stimulan yang dikenal dapat mengatasi kelelahan. Sehingga tak heran banyak orang gemar rutin minum kopi di pagi hari. Namun, beberapa orang juga percaya bahwa rutin minum kopi bisa menghambat kesuburan, sehingga banyak orang juga ragu untuk mengonsumsi saat merencanakan kehamilan.
Penjelasan Mengenai Rutin Minum Kopi Bisa Hambat Kesuburan
Kopi merupakan salah satu minuman tinggi kafein. Dalam hasil studi yang dikutip dari Women’s Health Melbourne memang menunjukkan bahwa beberapa wanita tetap bisa hamil walaupun mengonsumsi kopi.
Meski begitu, pada wanita yang mendapatkan asupan kafein tinggi, kemampuan untuk hamilnya lebih rendah. Artinya, semakin banyak kopi yang dikonsumsi, maka semakin menurunkan peluang kehamilan, Moms.
Itu karena kafein dapat mempengaruhi kualitas telur yang sedang berkembang. Dalam studi pada tikus dan monyet juga menunjukkan bahwa kafein dapat menghambat proses pematangan sel telur yang subur.
Jadi, bukan berarti Anda harus menghindari kopi. Minum kopi boleh-boleh saja, asal jangan berlebihan. Asupan kafein juga harus dibatasi, tidak lebih dari 200 hingga 300 mg kafein sehari, bahkan idealnya kurang dari 100 mg, sekitar satu hingga dua cangkir kopi per hari.
Ubah juga gaya hidup jika ingin cepat hamil, Moms. Salah satunya dengan berhenti merokok, sebab seperti dikutip dari Very Well Family, orang yang merokok cenderung minum banyak kopi. Sementara rokok dapat mengganggu kesuburan.
Jangan sampai terlalu lelah juga saat ingin cepat hamil. Sebab beberapa orang lebih banyak mengonsumsi kafein tinggi ketika sedang lelah. Kelelahan juga dapat menandakan penyakit atau kondisi kesehatan yang dapat mengganggu kesuburan, seperti endometriosis atau bahkan depresi.
Kemudian, jangan ragu untuk mengunjungi dokter kandungan jika memang Anda ingin cepat hamil. Minta saran ke dokter soal bagaimana peran rutin minum kopi dan bagaimana caranya supaya cepat hamil.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.