Djawanews.com – Usia 6 bulan, bayi sudah perlu mendapat nutrisi tambahan dari MPASI. Yang perlu orang tua pahami, ada beberapa makanan yang bisa menyebabkan perut si kecil menjadi kembung. Pasalnya, ada beberapa makanan yang terurai lebih lambat dan berisiko membuat bayi kembung jika diberikan terlalu banyak, misalnya adalah kacang-kacangan dan makanan tinggi serat.
Untuk redakan perut kembung bayi, ada beberapa cara yang bisa diberikan, salah satunya adalah memberikan makanan seperti di bawah ini. Makanan apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini!
Jenis Makanan untuk Redakan Perut Kembung Bayi
- Yoghurt
Yoghurt mengandung probiotik, yakni bakteri baik yang dapat menyehatkan pencernaan dan meredakan peradangan. Menurut Ahli Diet, Jessica Cording, RD, probiotik merupakan salah satu kandungan penting yang dapat menyehatkan usus.
“Probiotik adalah kandungan penting yang dapat menyehatkan usus, terutama ketika mengalami kembung dan perut penuh gas,” jelas Cording seperti dikutip dari Womens Health Mag.
Namun saat memberikan yoghurt kepada bayi, pilihlah greek yoghurt atau yoghurt tawar tanpa pemanis buatan, Moms. Pastikan juga bayi tidak memiliki alergi susu sapi karena yoghurt terbuat dari susu sapi.
- Alpukat
Alpukat mengandung potasium dan antioksidan, yang bisa meredakan perut kembung. Buah ini juga memiliki sifat antiinflamasi dan antimikroba yang dapat melindungi bayi dari penyakit dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Selain dapat membantu pencernaan bayi, alpukat juga baik untuk kesehatan hati. Apalagi antioksidan di alpukat dapat mengontrol produksi radikal bebas dalam tubuh sehingga dapat menetralkan racun yang masuk ke tubuh si kecil.
- Pepaya
Papain dalam pepaya merupakan enzim yang dapat membantu memecah makanan dan melawan peradangan. Papain juga sangat efektif dalam menenangkan pencernaan sehingga membuat perut bayi jadi lebih nyaman.
Protein papain yang terdapat pada pepaya juga bisa membantu melancarkan pencernaan bayi. Selain itu, zat yang mengandung 212 asam amino itu juga bisa mencegah infeksi usus besar pada bayi.
- Semangka
Semangka mengandung lebih dari 90 persen air, sehingga dapat membantu mencegah dan mengatasi kembung pada bayi. Buah manis ini juga merupakan sumber likopen, antioksidan karotenoid yang dapat menyehatkan jantung.
Vitamin C yang terkandung dalam semangka juga membantu memerangi infeksi, memperkuat sistem kekebalan tubuh, dan mendukung penyerapan zat besi si kecil, Moms.
Itu tadi beberapa jenis makanan yang mampu redakan perut kembung pada si kecil. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya Bunda.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.