Djawanews.com – Rambut bagi sebagian perempuan adalah mahkota yang sangat berharga. Merawat rambut adalah hal yang wajib dilakukan agar terjaga keindahan dan kebersihannya. Namun, pernahkah kamu mendapati rambut rontok saat tidur?
Cara Mencegah Rambut Rontok Saat Tidur
- Pilih Sarung Bantal Berbahan Sutra
Ladies, tahukah kalian bahwa sarung bantal ternyata juga bisa memicu kerontokan rambut saat tidur? Hal ini terjadi lantaran terjadi gesekan antara rambut dan sarung bantal saat tidur sehingga memicu kerontokan.
Dibandingkan dengan katun, serat sutra yang lebih kecil bisa mengurangi gesekan yang terjadi pada rambut. Sarung bantal katun juga menyerap kelembapan rambut sehingga membuat helaian rambut lebih kering, kusut, dan rentan patah.
- Jangan Tidur dengan Rambut Basah
Rambut berada pada kondisi paling rentan saat basah. Bila kalian terbiasa mandi dan keramas di malam hari, pastikan untuk mengeringkan rambut sepenuhnya untuk mencegah rambut tertarik dan patah saat kalian tidur. Kalian bisa meluangkan waktu satu atau dua jam sebelum tidur untuk mengeringkan rambut.
- Memakai Masker Rambut Semalaman
Kerusakan pada rambut akan lebih sedikit terjadi bila rambut terhidrasi di pagi hari. Memakai masker rambut semalaman merupakan cara ideal untuk memberikan nutrisi dan kelembapan yang sangat dibutuhkan rambut.
- Jangan Mengikat Rambut
Ada gaya rambut tertentu yang justru dapat merusak rambut, salah satunya adalah mengikat rambut dengan ketat. Kerusakan rambut juga meningkat dua kali lipat saat kalian tidur dengan rambut terikat.
Mengikat rambut mungkin tidak tampak berbahaya, namun ketegangan selama beberapa jam dapat membuat kulit kepala juga menjadi tegang.
Itu tadi beberapa kiat-kiat mencegah rambut rontok saat tidur. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.