Djawanews.com – Sebagian orang pernah mengalami nyeri punggung bawah, setidaknya sekali dalam seumur hidup. Nyeri punggung bawah masih menjadi masalah kesehatan yang sering kita alami sehari-hari. Kondisi ini sangat identik terjadi di kalangan lansia, namun tidak dipungkiri bahwa nyeri punggung bawah juga bisa terjadi di kalangan usia muda.
Nyeri punggung bawah dapat memberikan rasa nyeri yang sangat hebat, sehingga tidak jarang keluhan ini dapat memberikan efek berupa gangguan dalam aktivitas sehari-hari. Kendati demikian, banyak dari kita mengabaikan kondisi ini bahkan justru menganggap nyeri punggung bawah ini adalah hal yang sepele. Keluhan nyeri punggung bawah dapat menjadi keluhan awal dari munculnya berbagai penyakit yang berbahaya, seperti penyakit saraf terjepit, hinggatumor pada tulang belakang.
Cara Mengatasi Nyeri Punggung Bawah
- Memperbaiki Postur Tubuh
Kejadian nyeri punggung bawah tidak sedikit diakibatkan karena postur tubuh yang salah. Maka dari itu, kita dapat mencegah timbulnya nyeri punggung bawah ini dengan melaksanakan aktivitas, selalu dengan postur tubuh yang benar seperti duduk dengan punggung yang lurus atau tegak saat beraktivitas. Saat kita duduk dalam waktu yang lama, sempatkan tubuh kita untuk melakukan sedikit peregangan.
Selain itu, kita juga harus selalu memperhatikan postur tubuh dalam mengangkat dan memindahkan barang dengan cara yaitu berlutut menggunakan satu lutut kemudian punggung kita dijaga agar tetap dalam posisi lurus saat mengambil atau mengangkat benda berat yang berada di bawah, setelah itu tubuh kita dicondongkan sedikit ke depan dengan lutut sedikit tertekuk dan berat badan kita gunakan untuk mendorong benda tersebut.
Dengan posisi tubuh yang benar saat mengangkat benda berat akan membantu kita dalam mencegah terjadinya regangan yang berlebihan, sehingga dapat mengurangi risiko timbulnya nyeri punggung bawah.
- Berhenti Merokok
Seperti yang kita tau bersama, merokok dapat meningkatkan faktor risiko dari penyakit paru-paru atau penyakit jantung. Ternyata, dalam beberapa referensi menjelaskan bahwa merokok juga dapat berpengaruh pada kondisi nyeri punggung bawah. Hal ini didasari karena, zat dalam rokok yang sangat banyak itu seperti nikotin bisa menghambat proses pertukaran oksigen di paru-paru, sehingga suplai oksigen yang diterima oleh otot dan tulang belakang menjadi berkurang. Akibatnya, fungsi normal dari tulang dan otot dapat terganggu karena suplai oksigen yang sedikit. Fungsi otot dan tulang yang terganggu terutama pada tulang belakang meningkatkan risiko terjadinya nyeri punggung bawah. Untuk itu mari kita mulai hidup sehat ini tanpa merokok.
Itu tadi gejala dan cara mengatasi masalah nyeri punggung bawah yang perlu diketahui.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.