Djawanews.com – Penggunaan alkohol sebagai bahan tambahan Micellar Water sempat menimbulkan pro dan kontra beberapa waktu lalu.
Kandungan alkohol dalam Micellar Water dikenal berbahaya bagi kulit terutama Anda yang memiliki kulit sensitif dan mudah terluka.
Djawanews telah merangkum beberapa rekomendasi Micellar Water non-alkohol yang aman digunakan untuk kulit dan harganya juga terjangkau. Apa saja? Mari kita simak!
Rekomendasi Micellar Water Non-Alkohol yang Aman Bagi Kulit.
- Emina Skin Buddy Micellar Water
Micellar Water dari Emina ini memiliki kandungan calendula extract dan hyaluronic acid yang dapat membersihkan dan menghidrasi kulit.
Dengan kandungan alkohol 0%, Micellar Water dari Emina ini diklaim lebih lembut dan aman untuk kulit sensitif.
Dikemas dalam ukuran 50ml, Micellar Water dari Emina ini dapat Anda miliki hanya dengan harga Rp16 Ribu saja!
- Herborist Aloe Vera Micellar Water
Diklaim tak hanya bebas alkohol, Micellar Water dari Herborist ini memiliki kandungan Vitamin E dengan aroma khas Aloe Vera.
Micellar Water dari Herborist ini dapat digunakan di semua jenis kulit dan memberikan sensasi menyejukkan ketika digunakan.
Dikemas dengan kemasan 100ml, Micellar Water dari Herborist ini dibanderol harga yang terjangkau, yakni Rp 22,5 Ribu.
- Clean & Clear Micellar Water
Micellar Water dari Clean & Clear ini dipercaya memiliki kekuatan triple-micellar yang diklaim mampu membersihkan makeup waterproof dalam sekali usap.
Selain bebas dari alkohol, Micellar Water dari Clean & Clear ini juga mengandung ekstrak aloe vera yang menghasilkan kulit yang lebih lembut.
Dikemas dalam kemasan ukuran 100ml, Micellar Water Clean & Clear dibanderol dengan harga Rp 23 Ribu saja.