Djawanews.com – Ibu hamil dan ibu menyusui lebih rentan terhadap berbagai virus dan juga penyakit. Meningkatkan imunitas ibu hamil merupakan hal yang penting dilakukan.
Cara Meningkatkan Imunitas Ibu Hamil di Tengah Pandemi
- Penuhi Kebutuhan Nutrisi Ibu Hamil
Moms, selama proses kehamilan, baik ibu dan janin membutuhkan nutrisi yang lengkap setiap hari. Umumnya, ibu membutuhkan 350 kalori tambahan setiap hari pada trimester kedua dan 450 kalori setiap hari di trimester ketiga. Dilansir Healthline, ibu hamil membutuhkan 1.200 mg kalsium, 600–800 mcg asam folat, 27 mg zat besi, dan 70–100 gram protein. Selain itu Anda juga membutuhkan omega-3, vitamin, dan mineral.
Kebiasaan mengonsumsi multivitamin untuk kehamilan pun banyak disarankan oleh dokter kandungan pada pasiennya. Hal ini bertujuan agar sebagian besar nutrisi penting yang dibutuhkan ibu pasca-persalinan sudah tercukupi.
Menurut Sherry Ross, seorang obgyn dari Santa Monica, California, jika sedang menyusui, Anda harus memfokuskan diri dalam pemenuhan kalsium, asam folat, yodium, zat besi, vitamin A, vitamin B6 dan B12, vitamin C, vitamin D, dan DHA. Sedangkan, untuk menambah imun, ibu juga memerlukan probiotik dan zinc.
- Makanan Penguat Imun Ibu Hamil
Lalu, agar kebutuhan ini terpenuhi, makanan apa yang dapat dikonsumsi? Berikut beberapa makanan yang kaya akan kandungan mineral dan vitamin.
- Sayuran Hijau
Selama hamil dan menyusui, upayakan untuk terus menjaga konsumsi sayuran hijau karena kandungan vitamin D dan zinc di dalamnya sangat baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu ada pula kandungan vitamin A yang baik untuk kesehatan mata, pertumbuhan tulang, dan melindungi janin dari infeksi.
- Telur
Telur, makanan favorit banyak orang yang kaya akan zinc, zat besi, omega-3, selenium, hingga protein. Beragam kandungan di dalam telur sangat baik untuk menjaga sistem kekebalan tubuh ibu hamil dan menyusui.
Namun, pastikan telur harus dengan sempurna sebelum dimakan ya, Moms. Tujuannya agar Anda bebas dari kontaminasi bakteri salmonella yang dapat menyebabkan diare dan berujung dehidrasi.
- Sup Ayam
Makanan berkuah dan hangat dapat membantu ibu hamil merasa lebih rileks dan nyaman. Tulang ayam dan daging di dalam sup banyak mengandung sumber mineral utama seperti fosfor, sulfur, hingga magnesium.
Ini sangat baik untuk memelihara dan menjaga sel, jaringan, organ, hingga sistem organ tubuh. Selain itu, semangkuk sup ayam mengandung asam amino yang baik dan bersifat antiinflamasi sehingga dapat menjaga kesehatan ibu hamil dan menyusui selama masa kehamilan.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.