Djawanews.com – Ibu hamil yang mengalami keguguran merupakan pengalaman yang traumatis dan menyakitkan, baik secara mental maupun fisik. Biasanya, pemulihan fisik tergantung usia kehamilan, akan semakin cepat pemulihan bila usia kehamilan masih muda.
Tips Memulihkan Diri Usai Mengalami Keguguran
- Istirahat
Setelah keguguran, ibu perlu waktu untuk sembuh karena telah melalui pengalaman traumatis. Jadi beristirahatlah sebanyak yang Anda bisa. Jangan lupa minum susu hangat jika tidak bisa tidur di malam hari. Bisa juga berolahraga ringan untuk mendapat tidur lebih nyenyak dan berkualitas.
- Minum Obat
Menurut Dokter Kandungan dari India, Dr. Sabiha Anjum, lewat tulisannya di FirstCry Parenting, biasanya ibu akan mengalami beberapa tingkat rasa sakit setelah keguguran. Jadi konsumsilah obat pereda nyeri jika dibutuhkan. Namun, konsultasikan dulu dengan dokter sebelum meminumnya.
- Hindari Hubungan Seksual Selama Beberapa Minggu
Hindari berhubungan seks dalam dua minggu pertama setelah keguguran karena tubuh masih dalam fase penyembuhan. Lebih baik tunggu sampai pendarahan berhenti dan leher rahim menutup. Jadi sangat penting jika berkonsultasi dulu dengan dokter kapan sebaiknya berhubungan seks lagi.
- Jangan Salahkan Diri Sendiri
Keguguran disebabkan oleh kelainan medis dan itu bukan salah ibu. Jadi, jangan menyalahkan diri sendiri dan coba lakukan kegiatan yang dapat mengalihkan pikiran.
- Jangan Stres
Setelah keguguran, biasanya hormon tidak akan stabil dan membutuhkan banyak waktu untuk kembali normal. Hormon juga akan berfluktuasi dan membuat ibu mudah tersinggung dan murung. Jadi coba alihkan perhatian Anda dan lakukan hal-hal yang disukai.
- Rutin Melakukan Pemeriksaan
Kunjungi dokter secara teratur setelah mengalami keguguran, untuk memastikan bahwa tidak ada penyakit menular seksual (PMS), infeksi bakteri, atau masalah yang dapat menghambat kehamilan selanjutnya.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.