Djawanews.com – Manfaat labu siam begitu banyak, baik untuk kesehatan mau pun untuk kecantikan. Meski secara teknis, labu siam merupakan buah-buahan, namun kita lebih sering menjumpai labu siam menjadi olahan sayur dalam masakan.
Buah tropis ini memiliki nama ilmiah Sechium edule, dan masih termasuk anggota famili Cucurbitaceae atau labu yang berasal dari Meksiko tengah dan berbagai bagian Amerika Latin. Daging buah labu siam berwarna hijau pucat, dengan tekstur renyah saat mentah dan melunak saat dimasak. Banyak digemari karena cita rasanya yang ringan, dingin, dan sedikit manis.
Labu siam sarat dengan nutrisi dan senyawa antioksidan yang memberikan banyak manfaat kesehatan potensial. Seluruh bagian dari labu siam dikonsumsi, termasuk biji, kulit, daun, dan bunganya.
Manfaat Labu Siam untuk Kesehatan Selama Masa Pandemi
- Antioksidan yang Kuat
Antioksidan adalah senyawa yang ditemukan dalam berbagai makanan yang melindungi dari kerusakan sel, mengurangi peradangan, dan menurunkan stres. Labu siam mengandung antioksidan quercetin, myricetin, morin, dan kaempferol. Dari jumlah tersebut, myricetin hadir dengan jumlah tertinggi.
- Meningkatkan Kesehatan Hati
Labu siam mengandung senyawa yang melindungi dari penumpukan lemak di hati. Labu dapat membantu mengurangi timbunan asam lemak di hati dan menurunkan kadar kolesterol. Buah ini juga dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan kemampuan untuk memproses lemak.
- Kadar Gula Darah yang Rendah
Meski labu siam memiliki cita rasa manis, tapi ini aman. Bahkan labu siam relatif rendah karbohidrat dan relatif tinggi serat. Kombinasi nutrisi ini dapat membantu menjaga kadar gula darah yang sehat. Fungsi tersebut berperan besar terhadap program diet sehat, serta membantu mengatur kadar gula darah.
- Memperlambat Penuaan
Makan labu siam dapat menyebabkan pengurangan peradangan dan stres oksidatif yang signifikan. Hal ini baik untuk menjaga sel-sel tubuh tetap sehat. labu siam membantu mengurangi tanda-tanda sindrom metabolik. Termasuk faktor risiko penurunan kognitif dan kelemahan untuk kelompok lanjut usia (lansia).
Itu tadi beberapa manfaat labu siam untuk kesehatan selama masa pandemi. Semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.