Djawanews.com – Manfaat kunyit tidak hanya sebagai penyedap dan pelengkap suatu masakan. Namun lebih dari itu manfaat kunyit juga dapat sebagai penyembuh suatu penyakit.
Selain sebagai penyedap makanan, ternyata kunyit juga mengandung zat yang bermanfaat bagi kesehatan. Beberapa kandungan dalam kunyit di antaranya protein, potassium, antioksidan, dan vitamin C.
Djawanews telah merangkum beberapa manfaat kunyit bagi kesehatan yang jarang Anda ketahui. Mari kita simak!
Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan Yang Jarang Diketahui
- Memperlancar Pencernaan
Manfaat kunyit yang pertama adalah memperlancar pencernaan. Pasalnya, kandungan antioksidan dan antiinflamasi dari kunyit dapat menyehatkan pencernaan. Bahkan, kunyit juga dapat mengatasi peradangan pada usus, permeabilitas pada usus, dan mengobati Irritable Bowel Syndrome (IBS).
- Meningkatkan Fungsi Liver
Manfaat kunyit yang selanjutnya adalah meningkatkan fungsi liver. Biasanya fungsi liver dapat menjadi rusak karena penggunaan obat-obatan keras seperti yang dikonsumsi penderita diabetes dalam jangka panjang. Dengan mengonsumsi kunyit, maka dapat meminimalisir kerusakan liver.
- Meningkatkan Kekebalan Daya Tubuh
Manfaat kunyit yang didapat selanjutnya adalah meningkatkan daya tahan tubuh. Di masa pandemi seperti ini kita harus pandai-pandai menjaga daya tahan tubuh agar tidak down dan lelah.
- Mencegah Kanker
Siapa yang tahu bahwa manfaat kunyit juga bisa untuk mencegah kanker. Sifat antioksidan dan anti-inflamasi dalam kunyit mampu menjadi pencegah kanker.
- Meredakan Nyeri
Manfaat kunyit juga dapat untuk meredakan nyeri yang terjadi di area sendi dan juga lutut. Selain itu, kunyit juga dapat digunakan sebagai pencegah kram dan pegal-pegal pada tubuh.