Djawanews.com – Usia melahirkan, biasanya ibu akan mengalami penambahan berat badan. Tak heran banyak ibu yang berusaha menurunkan berat badan dengan diet ketat. Namun, ada beberapa kondisi di mana ibu usai melahirkan disarankan untuk tidak melakukan diet ketat atau diganti dengan mengonsumsi makanan sehat.
Jangan melakukan diet secara sembarangan. Pasalnya bukan Cuma perlu nutrisi yang baik untuk sembuh dan pulih, namun ibu menyusui juga memerlukan lebih banyak kalori.
Makanan Sehat yang Bantu Turunkan Berat Badan
- Kacang
Kacang-kacangan adalah sumber protein yang bagus. Kacang juga tinggi serat dan lambat dicerna, sehingga akan kenyang lebih lama dan mencegah Anda makan terlalu banyak. Apalagi kacang-kacangan seperti almond, walnut, dan mete, dipercaya dapat meningkatkan produksi ASI.
- Telur
Telur merupakan makanan padat nutrisi, apalagi hampir semua nutrisi penting terkandung dalam kuning telur, seperti kolin dan vitamin D. Sementara putih telur mengandung 4-6 gram protein. Sehingga, karena telur tinggi protein dan lemak, maka akan membantu merasa cepat kenyang.
- Sayuran Hijau
Mengutip Healthline, sayuran hijau seperti kangkung, bayam, hingga sawi, memiliki beberapa ‘sifat’ yang dapat membantu mempertahankan berat badan sehat. Salah satunya kandungan serat dan nutrisi yang membuat Anda kenyang dan terhidrasi dengan baik.
- Salmon
Ikan berlemak seperti salmon sangat bergizi dan mengenyangkan. Apalagi salmon sarat dengan protein berkualitas tinggi, lemak sehat seperti omega 3, dan berbagai nutrisi penting. Kombinasi tersebut bisa membuat Anda cepat kenyang dan membantu mencapai berat badan yang lebih sehat.
- Dada Ayam
Dada ayam tanpa kulit mengandung protein dan zat besi, dan juga memiliki lebih sedikit lemak jenuh dibandingkan bagian ayam lainnya. Pilih dada ayam agar berat badan setelah melahirkan dapat terjaga, dan kesehatan jantung lebih baik.
Itu tadi beberapa makanan sehat yang bisa bantu menurunkan berat badan usai melahirkan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.