Djawanews.com – Buah-buahan yang mengandung banyak biji seperti jambu biji sering dianggap menjadi penyebab utama usus buntu. Namun apakah benar jika jambu bisa bikin usus buntu?
Dokter spesialis bedah di Rumah Sakit Pondok Indah Sugiharto Purnomo mengatakan, kabar tersebut 100 persen hanya mitos. Artinya, baik jambu biji dan cabai yang termakan tak akan menyebabkan usus buntu.
"Pandangan ini salah yah," kata Sugiharto menjelaskan di akun YouTube RSPI. CNNIndonesia.com telah meminta izin untuk mengutip pernyataan tersebut.
Usus buntu, kata Sugiharto, sebenarnya nama organ yang terletak di bagian awal usus besar. Posisinya berada di sisi kanan bawah perut.
Penyakit usus buntu sendiri berarti peradangan parah pada organ tersebut. Hal ini tentu tak disebabkan oleh asupan biji-bijian seperti jambu biji yang dipercaya bikin usus buntu.
"Penyebabnya karena infeksi, bukan karena biji cabai atau biji jambu yang termakan," kata dia.
Lebih rinci, Sugiharto menjelaskan, penyakit ini bisa dialami seseorang karena infeksi di rongga usus buntu. Infeksi ini bisa terjadi karena bakteri dan feses yang terjebak di usus buntu.
Feses itu akan mengeras, sementara bakteri justru berkembang dengan pesat didukung oleh keadaan usus yang infeksi dan feses yang terjebak.
Lantas, kenapa usus buntu bisa infeksi dan feses terjebak di dalamnya?
Menurut Sugiharto, ada beberapa penyebab utama seseorang mengalami usus buntu. Berikut penyebabnya.
- Sembelit
Seseorang yang terlalu sering mengalami sembelit sangat berisiko terkena usus buntu. Sembelit bisa terjadi ketika seseorang jarang konsumsi makanan berserat seperti buah-buahan dan sayuran.
Penting untuk konsumsi serat dan perbanyak minum air putih agar sembelit tidak berujung usus buntu.
- Kondisi medis tertentu
Seseorang bisa terkena usus buntu jika mengalami tumor perut atau inflammatory bowel disease.
- Cedera perut
Mengalami cedera di bagian perut, misal terbentur atau terkena pukulan keras, juga berpotensi menyebabkan usus buntu. Ini bisa terjadi karena usus mengalami luka, sehingga bakteri bisa berkembang dan memblokir jalannya feses pada usus.
Itulah penjelasan terkait mitos yang menyebut biji jambu dan cabai bikin usus buntu.
Alih-alih menyebabkan, buah-buahan justru penting dikonsumsi agar bisa lancar buang air besar, terhindar dari sembelit yang berujung usus buntu.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.