Djawanews.com – Menjaga kekebalan tubuh merupakan salah satu kiat penting menghadapi pandemi dan juga musim penghujan yang sebentar lagi tiba. Peralihan musim dari musim kemarau menuju musim hujan membuat seringkali tubuh tidak siap dan memungkinkan penyakit menyerang tubuh.
Jenis Makanan Kaya Antioksidan untuk Menjaga Kekebalan Tubuh
- Pomelo
Dalam satu buah pomelo terkandung vitamin C sekitar 600% dari kebutuhan harian kita. Data dari United States Department of Agriculture menyebutkan jika vitamin C di dalam buah jeruk berjenis pomelo ini sudah dimanfaatkan sejak dulu oleh sebagian masyarakat di kawasan Asia Tenggara untuk menguatkan sistem daya tahan tubuh.
- Kacang Panjang
Selain buah, ada pula sayuran yang kaya akan antioksidan, salah satunya adalah kacang panjang. Antioksidan yang terkandung dalam kacang panjang cukup banyak, seperti vitamin C, beta-karoten, dan riboflavin.
Ketiganya memiliki manfaat yang sangat baik dalam membantu menguatkan sistem imunitas tubuh. Karena kandungannya tersebut mampu menangkal munculnya paparan radikal bebas yang ada di udara.
- Bayam
Selain kacang panjang, bayam juga termasuk salah satu sayuran yang kaya akan antioksidan. Bayam juga dikenal sebagai sayuran yang punya banyak manfaat baik bagi kesehatan.
Di dalam seikat bayam terdapat kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin K, asam folat, zat besi, dan juga serat dengan dosis yang cukup besar.
Itu tadi beberapa jenis makanan kaya antioksidan untuk menjaga kekebalan tubuh. Semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.