Untuk mencerna makanan, tubuh menggunakan dan memproduksi asam lambung. Akan tetapi produksi asam lambung yang berlebihan dapat mengganggu sistem percernaan. Ada banyak cara dan metode yang bisa Anda lakukan untuk mengobati asam lambung berlebih yang tentunya sangat menggangu, salah satunya adalah menggunakan ramuan alami dan mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat.
Asam lambung dapat naik ke kerongkongan akibat katup antara kerongkongan dan lambung tidak berfungsi dengan baik. Kondisi ini disebut dengan GERD (gastroesophageal reflux disease). Gejala yang ditimbulkan GERD meliputi sakit dada atau nyeri ulu hati, sulit menelan, mulut terasa asam/pahit karena asam lambung naik ke kerongkongan, dan perut terasa tidak nyaman.
Ramuan Alami Untuk Mengobati Asam Lambung
Penasaran apa saja ramuan alami yang bisa mengobati asam lambung? Yuk simak penjelasan selengkapnya.
-
Jahe Sebagai Ramuan Alami Untuk Mengobati Asam Lambung
Jahe memiliki sifat antiradang yang secara alami dapat mengatasi nyeri ulu hati dan masalah pencernaan lainnya. Anda dapat menggunaan jahe untuk mengobati asam lambung dan gejala GERD dengan mengolahnya sebagai minuman hangat.
-
Licorice atau Akar Manis Sebagai Ramuan Alami Untuk Mengobati Asam Lambung
Licorice atau disebut juga akar manis, dipercaya dapat mengatasi masalah pada sistem pencernaan, seperti nyeri ulu hati atau heartburn. Bahan kimia yang terkandung di dalam tanaman ini disebut dapat mengurangi pembengkakan, dan menyembuhkan peradangan atau luka dalam tubuh.
-
Teh Chamomile Sebagai Ramuan Alami Untuk Mengobati Asam Lambung
Ramuan Alami untu mengobati asam lambung selanjutnya adalah Teh Chammomile. Teh chamomile sudah sering digunakan untuk meredakan nyeri perut dan ulu hati, mual, muntah, serta secara tradisional dipercaya dapat mengatasi susah tidur. Meskipun tidak memiliki bukti ilmaiah, kan tetapi ramuan alami ini secara efektif dapat megurangi gelaja GERD atau asam lambung.
Namun Anda perlu memerhatikan apabila gejala yang ada tidak kunjung membaik, segeralah memeriksakan diri ke dokter agar dapat diberikan pengobatan yang lebih tepat. Anda tetap harus berkonsultasi dengan dokter sebelum menggunakan ramuan alami tersebut. Simak juga 5 Rekomendasi Obat Sakit Perut Alami dan Cara Mengonsumsinya.