Djawanews.com – Gigi berlubang pada anak menjadi masalah kesehatan yang perlu diwaspadai oleh para orang tua. Sebab, gigi berlubang pada anak bisa menimbulkan masalah kesehatan yang bisa mengganggu tumbuh kembang sang anak.
Oleh sebab itu, penting bagi orang tua untuk mengajarkan cara menjaga dan merawat gigi sejak dini. Namun bagaimana jika gigi anak sudah terlanjur berlubang? Apakah perlu dicabut?
Apakah Gigi Berlubang pada Anak Perlu Dicabut?
Moms, tidak semua gigi berlubang pada anak perlu dicabut. Hal ini tergantung pada seberapa parah kasus gigi berlubang pada si kecil. Jika lubang pada gigi anak masih bisa ditangani, dokter mungkin akan menyarankan beberapa tindakan seperti penambalan, hingga remineralisasi secara alami pada gigi.
Tapi, hal ini tentu berbeda jika kondisi gigi berlubang pada anak sudah sangat parah, hingga menyebabkan pembengkakan atau infeksi yang menyebar ke gigi atau bagian mulut lainnya.
Dokter gigi anak Dr. T Jay Robinson, DMD, menjelaskan di laman Junior Smiles Children’s Dentistry, pencabutan gigi anak perlu dilakukan ketika lubang yang ditimbulkan sudah begitu besar sehingga tidak ada cukup struktur gigi sehat yang tersisa untuk tindakan penambalan atau pemberian mahkota.
Mencabut gigi belubang dalam kasus ini dapat mencegah anak mengalami rasa sakit, bengkak, dan infeksi yang semakin parah. Jika kondisi ini diabaikan dan menunggu gigi anak tanggal dengan sendirinya, justru akan membuat bakteri penyebab gigi berlubang menembus saraf gigi dan menyebabkan infeksi di dalam gigi dan tulang rahang di bawah gigi.
Meski begitu, tindakan pencabutan gigi berlubang tetap harus menjadi pilihan terakhir ya, Moms. Bagaimana pun juga, mencabut gigi susu anak sebelum waktunya untuk tanggal berisiko mempengaruhi pertumbuhan gigi permanennya di kemudian hari.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.