Djawanews.com- Tren mewarnai rambut selalu berubah setiap tahunnya, tapi kebutuhan cat rambut yang bagus tidak akan pernah berubah. Sebab selain penampilan memukau, faktor keamanan bagi kulit kepala juga menjadi keharusan. Jangan mengesampingkan kesehatan demi penampilan.
Saat ini produk hair colour sangat banyak jenis dan mereknya. Anda juga dapat menemukannya dengan sangat mudah bukan hanya di toko kosmetik saja tapi juga di mini market. Namun, dalam memilih pastikan dahulu bahwa produk tersebut benar-benar aman.
Kali ini, kami ingin berbagi informasi bagaimana menemukan cat rambut sesuai kebutuhan Anda dan memilih warna sesuai. Sebab produk tepat dan warna sesuai kulit akan memberikan efek “wow” pada penampilan Anda sehingga kedua hal ini tidak dapat diabaikan begitu saja.
Tips Memilih Cat rambut yang bagus
Dalam memilih cat rambut terutama untuk Anda yang sering bergonta-ganti warna, harus mengutamakan keamanan bahannya. Jangan termakan iklan, tapi harus cari tahu sendiri apakah produk pewarna tersebut memang cocok untuk Anda atau tidak. Ingin punya rambut berwarna sehat sempurna, ikuti tips berikut:
- Pilih produk yang sudah memiliki izin BPOM dan MUI sehingga jelas aman dan halal. Biasanya, produk dengan izin resmi akan terlihat dari cap di kemasannya. Jadi, cek kemasan sebelum membeli.
- Pilih merek cat rambut yang bagus terutama sudah mendapatkan review positif. Anda bisa mencari reviewnya di Youtube.
- Lakukan tes pada kulit sebelum menggunakan, Anda bisa mengambil sedikit cat dan mengoleskannya pada bagian lengan dalam atau belakang telinga.
- Pilih yang berbahan alami sehingga akan menghindarkan kulit kepala dari iritasi.
Cara Memilih Warna Rambut
Sudah mendapatkan produk cat rambut yang bagus, selanjutnya Anda perlu memilih warna yang sesuai. Jangan sampai keinginan terlihat stylish malah gagal karena pilihan hair colours tidak tepat. Anda bisa mengintip beberapa tips berikut sebelum melakukan pewarnaan:
- Untuk kulit gelap sebaiknya pilih hair colours kastanye, cokelat muda, biru kehitaman, atau cokelat gelap sehingga terkesan hangat dan menyeimbangkan rona kulit. Selain itu hindari warna cokelat terang karena akan merusak rona kulit Anda.
- Untuk Anda yang berkulit pucat, hair colours kastanye, cokelat gelap keemasan, mahoni, dan pirang akan sangat sesuai. Tambahkan highlight kemerahan dan tembaga agar rona kulit terlihat lebih tegas.
- Bagi orang berkulit kuning langsat, hair colours dengan dasar keemasan, seperti pirang madu, pirang, atau moka, akan memberikan kesan hangat. Jika memilih hair colours abu-abu, tembaga, atau merah keunguan dapat memberikan rona sejuk pada kulit.
Memilih produk pewarna memang tidak dapat dilakukan sembarangan karena bisa berakibat fatal bagi kesehatan kulit kepala. Cek dahulu sebelum Anda menggunakannya. Selain itu, memilih cat rambut yang bagus saja tidak cukup karena harus ditambahkan dengan pilihan warna sesuai dengan kulit.