Bulu ketiak sama halnya denga bulu pada anggota tubuh lain yang biasanya akan mulai tumbuh ketika anda mengalami pubertas. Bulu ketiak memiliki fungsi tersendiri namun biasanya orang akan merasa tidak nyaman karena mengganggu penampilan. Berikut ini beberapa cara menghilangkan bulu ketiak secara alami yang bisa anda coba.
Beberapa cara menghilangkan bulu ketiak secara alami dan aman
-
Jintan putih dan kapur barus
Biasanya Anda menggunakan jintan putih sebagai bumbu dapur. Tapi ternyata bahan ini juga bisa digunakan sebagai cara menghilangkan bulu ketiak secara alami. Jintan putih berkhasiat untuk menghambat pertumbuhan rambut.
Caranya:
Siapkan 50 gram jintan putih dan 2 sdt kapur barus halus yang sudah dihaluskan. Campurkan dua bahan tersebut lalu tuang air perasan lemon hingga berbentuk pasta. Oleskan pada ketiak secara merata. Diamkan selama 15 menit. Lalu bersihkan dengan menggunakan air bersih.
-
Pepaya muda, kunyit, dan lidah buaya
Cara memutihkan ketiak dan menghilangkan bulu ketiak secara alami dan cepat untuk wanita dan pria yang selanjutnya adalah dengan menggunakan campuran pepaya, kunyit, lidah buaya, dan bahan lainnya.
Caranya:
Ambil daging pepaya muda dan haluskan dengan blender tanpa menggunakan air atau haluskan dengan menumbuk. Campurkan pepaya muda yang telah dihaluskan, kunyit bubuk, gel lidah buaya, dan minyak atsiri, aduk. Oleskan pada ketiak hingga merata. Diamkan selama 30 menit. Bersihkan dengan menggunakan kain yang telah dibasahi dengan air hangat berlawanan dengan arah pertumbuhan bulu ketiak Anda. Bersihkan lagi sisanya dengan menggunakan air dingin yang bersih lalu keringkan.
-
Jeruk nipis
Selain mengandung vitamin, jeruk nipis ternyata juga berkhasiat untuk menghilangkan bulu ketiak. Caranya dengan memotong jeruk menjadi dua bagian lalu gosokkan pada kulit ketiak secara merata setiap hari.
-
Kunyit dan air mawar
Bahan-bahan yang anda perlukan adalah 1/4 gelas bubuk kunyit, 3 sendok makan air mawar, dan handuk. Jika tidak ada air mawar, anda bisa menggantikannya dengan susu. Setelah bahan-bahan siap, campurkan seluruh bahan tadi sampai anda mendapatkan campuran yang kekentalannya serupa pasta gigi.
Cuci ketiakmu dan tepuk-tepuk dengan handuk supaya kering. Aplikasikan campuran pasta tadi ke ketiak dan diamkan selama 30 menit. Jika sudah, rendam handuk dalam air hangat dan gunakan untuk membasuh ketiak. Lakukan ini setiap malam.
Itulah beberapa cara menghilangkan bulu ketiak secara alami dan aman. Simak juga 6 manfaat pisang kepok untuk kesehatan salah satunya diet.