Djawanews.com – Memperhatikan asupan yang dikonsumsi ibu hamil merupakan hal penting. Sebab, setiap makanan yang dikonsumsi akan berpangaruh pada tumbuh kembang janin, termasuk jika ingin bayi lahir dengan kulit sehat.
Bayi Lahir dengan Kulit Sehat, Konsumsi 4 Makanan Ini!
- Susu Kunyit
Susu kunyit boleh dikonsumsi selama kehamilan dalam jumlah terbatas. Kunyit bermanfaat untuk mencerahkan kulit bayi dan memperbaiki kualitas kulit sejak di dalam kandungan. Namun, ibu hamil harus berhati-hati untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan, karena kunyit mengeluarkan banyak panas dan mungkin dapat menyebabkan kontraksi dini.
- Kacang Almond
Jika ibu ingin memiliki bayi berkulit cerah, maka kacang almond adalah jawabannya. Kandungan nutrisi di dalam kacang almond dikenal bermanfaat untuk memperbaiki jaringan kulit bayi. Sehingga, si kecil akan lahir dengan kulit yang sehat dan cerah.
- Anggur
Anggur kaya akan asam alfa hidroksi (AHA), yang dapat membuat kulit bayi menjadi halus dan cerah. Rutin makan anggur bisa membuat bayi sehat, tahan dari berbagai penyakit, serta memiliki kulit yang cantik.
- Kelapa
Baik daging kelapa maupun airnya memiliki banyak manfaat jika dikonsumsi saat hamil. Penelitian menunjukkan bahwa ibu hamil yang rajin mengonsumsi kelapa dan airnya akan mendapatkan bayi berkulit sehat.
Itu tadi makanan yang wajib dikonsumsi ibu hamil jika ingin bayi lahir dengan kulit sehat. Semoga bermanfaat ya, Bunda!
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.