Djawanews.com – Cara menghilangkan bruntusan dengan mudah dapat anda praktikkan di rumah. Dalam semalam saja, bruntusan anda akan membaik daripada sebelumnya.
Bruntusan merupakan jerawat yang ditandai dengan bintil-bintil kecil dan kebanyakan hampir tidak kentara. Tapi jenis jerawat ini akan terasa kasar bila disentuh.
Meski tak mencolok dan meradang, keberadaannya seringkali mengganggu bagi sebagian orang. Tak heran jika orang yang mengalaminya ingin mencari cara menghilangkan bruntusan dalam semalam.
Seorang profesor tetap dan Ketua Departemen Dermatologi di University of Mississippi Medical Center, Robert Brodell dikutip dari laman SELF menerangkan bahwa tidak ada jerawat yang bisa dihilangkan dengan sangat cepat.
Namun bukan berarti hanya karena tak bisa melenyapkannya dalam waktu singkat, tingkat keparahan bruntusan tak bisa diminimalkan.
3 Cara Menghilangkan Bruntusan dalam Semalam:
- Mengompres dengan es batu
Berdasarkan rekomendasi American Academy of Dermatology (AAD), cara mengurangi efek bruntusan dalam semalam adalah mengompres dengan es batu.
Es batu membantu mengecilkan pori-pori dan menekan produksi minyak berlebihan sementara waktu. Caranya, cuci muka terlebih dahulu dan keringkan menggunakan handuk bersih. Bungkus es batu dengan kain bersih atau waslap, usapkan pada bruntusan sekitar 5 hingga 10 menit.
Setelah itu istirahatkan 10 menit, lalu usapkan lagi es selama 5-10 menit. Dikutip dari Medical News Today, Anda bisa menerapkan perawatan dengan produk yang mengandung setidaknya 2% benzoil peroksida
- Mengompres dengan air panas
Selain cara menghilangkan efek parah bruntusan menggunakan kompres es batu, Anda juga bisa mencoba langkah lain yakni kompres air panas. Rendam kain lap bersih dalam air panas. Usapkan pada jerawat selama 10-15 menit. Ulangi perlakuan ini selama 3 hingga 4 kali sehari.
- Aplikasikan clay mask
Clay mask dan masker charcoal bekerja efektif untuk mengatasi bruntusan dan jenis jerawat noninflamasi daripada masker dengan formulasi lainnya, mengutip Healthline.
Masker clay membantu mengeringkan minyak atau sebum yang terperangkap di pori-pori wajah sekaligus membantu menyingkirkan kotoran dan sel-sel kulit yang terperangkap. Dengan rutin mengaplikasikannya, bruntusan maupun komedo akan lebih cepat kering.
Begitulah 3 cara menghilangkan bruntusan dalam semalam sehingga wajah anda langsung kinclong. Selamat mencoba dan semoga dapat membantu kamu ya! Jangan lupa minum air putih dan berolahraga.
Untuk mendapatkan warta harian terbaru lainya, ikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.