Djawanews.com – Kabar Ukraina minta tolong ke Indonesia tersebar luas. Ukraina memang belum lama ini meminta dukungan dan bantuan dari Indonesia terkait negaranya yang hingga kini masih diserang Rusia. Adapun permohonan dukungan dan bantuan tersebut disampaikan oleh perwakilan Ukraina di Jakarta.
Dari pernyataan Ukraina minta tolong ke Indonesia itu, dengan dukungan dari rakyat Indonesia terhadap Ukraina, maka kemenangan atas Rusia dapat segera diraih. Itu karena menurut mereka, Indonesia turut berperan penting sebagai pilar perdamaian dan stabilitas di kawasan Asia Tenggara. Nah, menanggapi permintaan bantuan Ukraina terhadap Indonesia tersebut, dr. Eva Chaniago pun buka suara.
Cuitan Eva Chaniago Tanggapi Ukraina Minta Tolong ke Indonesia
Melalui media sosial Twitter-nya @__Sridiana_3va, ia diduga menyindir Pemerintah Indonesia atau Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Sang dokter beranggapan bahwa rakyat Indonesia yang kesulitan saja tak ada yang menolong, malah penderitaannya semakin bertambah.
Eva Chaniago membandingkan pernyataan Ukraina minta tolong ke Indonesia dengan kondisi rakyat sekarang. “Kami rakyat Indonesia aja ngga ada yg nolongin, yg ada malah nambahin penderitaan (emoji menangis),” tulisnya, dikutip terkini.id pada Kamis, 3 Maret.
“Barusan gas naik lagi nih pdhl baru kemarin naik..dan semua-semua mulai naik,” sambungnya.
“Sabar ya..kalian baru 7 hari menderita, kami 7 tahun aja tabah (emoji menangis). Saling doa aja ya..smoga semua usai,” pungkas dr. Eva membahas Ukraina minta tolong ke Indonesia.
Dapatkan warta harian terbaru lainya, ikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.