Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Market
Menunggu Kepastian Kebijakan Tarif Cukai Tembakau

Menunggu Kepastian Kebijakan Tarif Cukai Tembakau

Usman Mahendra
Usman Mahendra 16 Juli 2019 at 08:21am

PMK No 146 Tahun 2017 berkaitan dengan kebijakan tarif cukai tembakau gagal diberlakukan kembali tahun ini.

Kesuksesan Menteri Keuangan Sri Mulyani atas reformasi sektor perpajakan, membuat dirinya diminta menerapkan hal yang sama pada bea dan cukai, terutama pada kebijakan tarif cukai tembakau pada Industri Hasil Tembakau (IHT).

Kebijakan Tarif Cukai Tembakau, Siapa yang Dirugikan?

Berkaitan dengan kebijakan tersebut Pengamat pajak Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) Yustinus Prastowo menyatakan jika Sri Mulyani juga perlu melakukan pembenahan berkaitan IHT.

Hal tersebut berkaitan dengan kondisi di lapangan yang saat ini masih ada pabrik besar asing dengan penghasilan triliunan dan hanya membayar tarif cukai rendah.

Berkaitan dengan kebijakan penggabungan batasan produksi, hal tersebut ditujukan untuk pengendalian produksi, agar tercapainya komposisi persaingan yang imbang antara industri besar dengan yang kecil.

Melalui Peraturan Menteri Keuangan 146/2017, kebijakan penggabungan batasan produksi sempat diwacanakan. Kebijakan tersebut mengatur pabrikan besar asing yang produksi gabungannya (SKM dan SPM) melebihi 3 miliar batang per tahun harus membayar cukai tertinggi.

Namun, kebijakan tersebut kembali ditunda pada tahun ini oleh Sri Mulyani.

Banyak pihak yang berkeinginan agar pemerintah melanjutkan rencana tersebut. Kebijakan tersebut dinilai mengoptimalisasi penerimaan negara dan kebijakan cukai.

Industri rokok kecil menjadi korban kebijakan cukai terbaru (bisnis.com)

Dari berbagai pihak yang tidak menyetujui kebijakan tersebut, di antaranya adalah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Sebagaimana yang diterangkan oleh Wakil Ketua Umum PBNU KH Mochamad Maksum Mahfoedz yang menolak jika ada rencana penyederhanaan dan penggabungan batas produksi cukai pada PMK.

“PMK No 146 Tahun 2017 batal diberlakukan per Januari 2019 karena penolakan dari berbagai pihak di masyarakat, salah satunya PBNU,” kata Maksum dilansir dari kontan.co.id, Selasa (16/7).

Terkait denga kebijakan tersebut, Maksum meminta agar pemerintah bersikap adil dan mendengarkan pendapat berbagai pihak. Menurutnya pemberlakuan simplifikasi dan penggabungan akan berdampak luas kepada berbagai pihak.

Ketika kebijakan tersebut diberlakukan, salah satu yang dirugikan adalah industri pabrik rokok kecil. Akibat dari kebijakan penggabungan tersebut, maka pabrikan rokok kecil tidak memiliki cara selain selain menaikkan harga.

Saat ini yang menjadi daya tawar industri rokok kecil adalah harga yang ditawarkan yang sangat terjangkau. Kemudian ketika pabrik rokok kecil yang memiliki buruh terbatas dan harus membeli pita cukai lebih mahal, maka ketika harga rokok naik para konsumen akan beralih ke produk lain yang dimiliki pabrikan besar.

Dengan adanya penyederhanaan cukai tembakau, dapat dimungkinkan adanya akuisisi-akuisisi perusahaan kecil yang dilakukan oleh perusahaan besar. Sehingga menyebabkan pelaku usaha berkurang dan terjadi oligopolisasi.

Hingga saat ini pemerintah masih menimbang-nimbang kebijakan tarif cukai tembakau dengan mengenakan penyederhanaan tarif cukai tembakau (simplifikasi tarif cukai).

Bagikan:
#cukai#cukai tembakau#kebijakan tarif cukai#Market#tarif cukai#tembakau

Berita Terkait

    GSASport Indonesia: Tempat Terbaik untuk Membeli Senapan Angin Berkualitas di Jawa Timur dengan Layanan COD
    Market

    GSASport Indonesia: Tempat Terbaik untuk Membeli Senapan Angin Berkualitas di Jawa Timur dengan Layanan COD

    Djawanews.com - GSASport Indonesia telah lama dikenal sebagai destinasi utama bagi para penggemar senapan angin di Jawa Timur. Menawarkan berbagai produk berkualitas tinggi dari merek-merek terkemuka, ....
    Usman Mahendra
    Usman Mahendra
  • Pemerintah Bakal Impor 504 Ribu Ton Bawang Putih Selama Mei-Desember
    Market

    Pemerintah Bakal Impor 504 Ribu Ton Bawang Putih Selama Mei-Desember

    Janu Wisnanto 13 Jun 2023 23:01
  • Kiat Stok Bahan Baku Kendaraan Listrik yang Lebih Ramah Lingkungan
    Market

    Kiat Stok Bahan Baku Kendaraan Listrik yang Lebih Ramah Lingkungan

    Janu Wisnanto 26 May 2023 06:58
  • Pertamina Tambah Pasokan BBM dan Gas Selama Ramadhan dan Lebaran 2023
    Market

    Pertamina Tambah Pasokan BBM dan Gas Selama Ramadhan dan Lebaran 2023

    Djawanews.com – Bulan Ramadhan dan Hari Raya Lebaran 2023 membuat lonjakan BBM dan gas menjadi signifikan karena kebutuhan konsumen yang meningkat. Oleh karenanya, PT Pertamina menambah pasokan BBM ....
    Janu Wisnanto
    Janu Wisnanto
  • Kemendag: Harga Bahan Pokok Turun Signifikan Usai Lebaran
    Market

    Kemendag: Harga Bahan Pokok Turun Signifikan Usai Lebaran

    Janu Wisnanto 03 May 2023 14:39
  • Penjualan di Pasar Tanah Abang Menurun, Pengelola: Sepi!
    Market

    Penjualan di Pasar Tanah Abang Menurun, Pengelola: Sepi!

    Janu Wisnanto 20 Apr 2023 07:43

Anda Harus Tahu

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?
Kesehatan

Pasangan Calon Pengantin Dianjurkan Vaksin Sebelum Menikah, Apa Saja Jenisnya?

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda
Lifestyle

Polusi Udara Memburuk, Ketahui 7 Langkah Melindungi Paru-paru Anda

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar
Lifestyle

Kesalahan Makan Yogurt yang Bisa Bikin Tubuh Makin Melar

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android
Teknologi

Simpan Banyak File tanpa Bikin Ponsel Lemot, Ketahui 7 Tips Hemat Memori Android

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!
Lifestyle

Mudik Bersama Anak, Jangan Lupakan Obat Ini!

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan
Kesehatan

Pakar Bagikan Kiat Memilih Olahraga saat Menjalankan Puasa Ramadan

Pilihan Editor

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien
Berita Hari Ini

Lukisan Danang Farshad di ARTJOG 2024, Tentang Konservasi Laut dan Serangan Alien

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya
Berita Hari Ini

Jokowi: Saya Mengenal Rizal Ramli sebagai Ekonom Cerdas dan Aktivis Kritis karena Cinta terhadap Bangsanya

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said
Berita Hari Ini

Tak Ingin Ada Konflik Internal di Timnas AMIN, Ahmad Ali Minta Maaf ke Sudirman Said

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD
Berita Hari Ini

BNPT: Sebanyak 148 Teroris Ditangkap Sepanjang 2023, Didominasi JII dan JAD

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa
Berita Hari Ini

Representasikan Wisata Budaya, Satpam Borobudur Pakai Seragam Bernuansa Jawa

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa
Berita Hari Ini

Mahasiswa IPB yang Hilang Saat Penelitian di Pulau Sempu Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2025 Djawanews Media Utama
arrow-up