Daftar Perusahaan Indonesia yang bergengsi menjadi Global 2000 The World Largest Public Companies, Majalah Forbes.
Majalah Forbes kembali merilis beberapa perusahaan publik terbaik internasional. Melalui Global 2000 The World Largest Public Companies, Forbes mendaftar sebanyak 2.000 perusahaan terbaik di seluruh dunia. Dari 2.000 perusahaan tersebut, muncul beberapa daftar perusahaan Indonesia.
Seperti yang diketahui, majalah Forbes merupakan majalah bisnis dan finansial yang berasal dari Amerika Serikat. Sebagai majalah bisnis dan finansial, Forbes tidak sembarangan memilih perusahaan yang akan masuk dalam list terbaik versi mereka.
Enam perusahaan Indonesia yang masuk dalam list perusahaan terbaik versi Forbes membuktikan bahwa kualitas perusahaan Indonesia tidak sembarangan. Terlebih lagi, beberapa perusahaan yang masuk justru merupakan perusahaan publik.
Berikut ini daftar perusahaan Indonesia terbaik versi majalah Forbes.
1.Bank BRI
Bank Rakyat Indonesia atau BRI menjadi salah satu perusahaan publik yang masuk ke dalam list perusahaan terbaik versi Forbes. Dalam daftarnya, BRI menempati urutan ke-363.
Salah satu Bank terbesar yang ada di Indonesia ini tercatat memiliki market cap sebanyak miliaran dolar AS. BRI yang didirikan pada tahun 1895 ini komitmen membiayai sektor mikro dan ritel, terutama UMKM.
2. Bank Mandiri
Mandiri menjadi bank terbesar di Indonesia yang dikenal oleh masyarakat dalam hal aset, pinjaman, dan deposit. Bank yang didirikan pada tahun 1998 ini masuk ke dalam daftar perusahaan terbaik versi Forbes.
Bank Mandiri juga lebih banyak bergerak di sektor korporasi, komersial, serta bisnis. Bank BUMN yang dipimpin oleh Kartika Wirjoatmodjo ini masuk dalam peringkat 481 dalam majalah Forbes.
3. Bank BCA
PT Bank Central Asia Tbk menjadi salah satu bank swasta yang terbesar di Indonesia. Bank yang didirikan pada tahun 1957 awalnya dinamai dengan Bank Central Asia NV. Bank tersebut juga pernah menjadi bagian penting dari Salim Group.
Bank yang kini menjadi satu grup perusahaan rokok terbesar di dunia ini masuk dalam perusahaan Indonesia terbaik versi majalah Forbes. BCA berada di posisi 553 dari 2.000 perusahaan dunia terbaik. Bank ini fokus menggarap sektor komersial dan jasa keuangan lainnya. Portofolio produk bank BCA sangat lengkap mulai dari deposit banking, bancassurance, hingga export-import facilities.
4. Telkom Indonesia
Seperti yang diketahui bersama, Telkom Indonesia merupakan perusahaan telekomunikasi yang ada di Indonesia. Di Indonesia sendiri, Telkom menjadi perusahaan telekomunikasi terbesar. Telkom Indonesia kini fokus memberikan pelayanan data dan internet. Telkom Indonesia masuk dalam perusahaan terbaik Forbes pada peringkat ke-747.
5. Bank BNI
Bank Negara Indonesia juga menjadi perusahaan terbaik versi majalah Forbes. Bank BUMN ini juga menjadi perusahaan publik terbesar di Indonesia. Fokus bisnis BNI bank mirip dengan Bank Mandiri, yang bergerak di sektor korporasi, komersial, dan bisnis. BNI masuk dalam peringkat 835 dalam daftar majalah Forbes.
6. Gudang Garam
Bagi Anda para perokok tentu tidak asing dengan nama perusahaan ini. Ya, Gudang Garam adalah salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia. Perusahaan ini didirikan di Kediri, Jawa Timur, pada tahun 1971. Didirikan oleh Surya Wonowidjojo.
Gudang Garam mengisi daftar perusahaan Indonesia terbaik versi majalah Forbes. Gudang Garam menempati posisi ke 1.448 dari 2.000 perusahaan terbaik dunia. Kini Gudang Garam dipimpin oleh Susilo Wonowidjojo, anak dari Surya Wonowidjojo.