Djawanews.com – Wabah virus corona (COVID-19) dapat menyebar melalui droplet alias cairan yang keluar saat batuk atau bersin.
Oleh karenanya, anda harus memperhatikan etika batuk atau bersin saat berada di tempat umum. Hal kecil ini penting untuk dilakukan untuk mencegah penularan virus tanpa disadari.
Etika Batuk atau Bersin di Tempat Umum
Meski tampak sederhana, namun banyak orang yang masih belum menerapkan prosedur batuk atau bersin yang benar saat berada di keramaian.
Berikut etika batuk atau bersin yang harus anda tetapkan saat berada di tempat umum, melansir dari berbagai sumber.
1. Jangan Batuk/Bersin di Depan Wajah Orang Lain
Saat ingin batuk atau bersin usahakan menjauh dari orang-orang yang berada di dekat anda. Selain itu, gunakan tisu jika ingin batuk atau bersin.
2. Tutupi Hidung dan Mulut dengan Tisu
Tisu dapat mencegah penyebaran virus yang keluar melalui droplet. Jika sudah digunakan, segera buang tisu ke tempat sampah dan bersihkan tangan anda dengan hand sanitizer.
3. Tutupi Hidung dan Mulut dengan Lengan Jika tidak Ada Tisu
Jika anda tidak bisa menemukan tisu di sekitar anda, cara paling mudah adalah menggunakan lengan untuk menutupi mulut dan hidung saat bersin.
Meskipun agak ribet, namun ini lebih baik ketimbang harus menyebarkan virus dan merugikan orang lain.
Setelah bersin atau batuk, segera cuci tangan dengan air mengalir menggunakan sabun atau antiseptik. Agar kuman-kuman yang menempel pada tubuh segera mati.