Djawanews.com – Tahukah Anda soal manfaat micin? Selama ini monosodium glutamat (MSG) atau yang dikenal dengan sebutan micin dikenal hanya sebagai penyedap rasa makanan. Padahal ada juga manfaat penggunaan micin untuk tanaman. Merujuk laman Whyfarmit, micin dapat dimanfaatkan menjadi pupuk yang sangat bermanfaat untuk pertumbuhan tanaman.
Kandungan nitrogen dan mineral yang tinggi pada micin ternyata dapat menutrisi dan membantu perkembangan tanaman. Micin juga banyak digunakan sebagai alternatif pupuk dengan harga yang murah. Oleh sebab itu, pupuk micin banyak digunakan oleh para petani atau orang-orang yang gemar berkebun yang memiliki anggaran terbatas.
Manfaat Micin untuk Tanaman Anda:
- Meningkatkan kesehatan tanaman
MSG bermanfaat untuk meningkatkan tanaman dan produksi buah dan bunga, seperti pada pohon kelapa, sukulen, dan beberapa jenis kaktus. Selain itu, sebagian besar sayuran juga dapat memanfaatkan micin. Penggunaan micin untuk tanaman dapat meningkatkan produksi tanaman dan membuatnya bebas dari penyakit dan hama.
- Meningkatkan kadar air tanaman
Senyawa natrium yang terdapat di dalam micin dapat meningkatkan kandungan air di dalam tanaman. Dengan demikian, micin dapat mencegah tanaman kekurangan air. Meski demikian, Anda tetap harus memerhatikan penggunaan micin sebagai pupuk. Pasalnya terlalu banyak diaplikasikan pada tanaman dapat menyebabkan daun terbakar dan merusak bagian tepi daun.
- Menyehatkan bunga
Tanaman berbunga juga dapat menggunakan micin sebagai perawatan rutin. Micin mengandung potasium yang dapat membuat bunga jadi lebih sehat. Manfaat micin untuk memacu perkembangan akar, meningkatkan bunga, dan meningkatkan kesehatan tanaman hias secara keseluruhan.
- Meningkatkan kualitas tanah
Bahan organik yang terdapat di dalam micin juga dapat meningkatkan kualitas tanah dan membantu retensi air sehingga tanah jadi kaya nutrisi dan menyehatkan tanaman. Tak hanya itu, belerang yang terkandung di dalam micin juga berfungsi sebagai desinfektan tanah dan membersihkannya dari bakteri penyebab penyakit.
- Membuat tanaman tahan dari hama dan penyakit
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa micin dapat membuat tanaman terhindar dari hama dan penyakit. Manfaat micin selanjutnya karena mengandung Kalium. Kalium yang terdapat dalam micin dapat menjaga ketahanan tanaman terhadap penyakit. Selain itu, kalium dalam micin juga dapat mengatur pembukaan dan penutupan stomata, meningkatkan fotosintesis dan metabolisme tanaman.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.