Punya banyak barang bekas masih layak pakai? Selain disumbangkan Anda juga bisa menguangkan kembali barang-barang bekas Anda. Sebelum dijual, pastikan barang bekas tersebut dalam kondisi layak pakai. Salah satu cara mudah untuk menjual barang bekas adalah dengan melalui sosial media Facebook.
Facebook memiliki Marketplace yang memudahkan penggunanya untuk menjual dan membeli barang apa saja. Ingin jualan cepat laku? Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda coba saat jual beli barang bekas Jogja agar cepat laku.
Tips Jual Beli Barang Bekas Jogja
Foto Asli
Gunakan foto asli dari barang yang Anda jual. Pastikan juga foto yang Anda ambil jelas dan terang. Anda juga perlu menyertakan foto detail barang yang Anda jual untuk memudahkan pembeli. Sertakan juga foto cacat pada barang bekas yang Anda jual jika ada.
Deskripsi
Berikan deskripsi barang bekas yang Anda jual dengan jelas. Cantumkan kondisi lengkap barang bekas Anda. Cantumkan juga detail barang seperti warna, ukuran, nomor seri, dan detail lainnya.
Harga
Tips agar barang bekas Anda cepat laku di Facebook Jual Beli Barang Bekas Jogja yang selanjutnya adalah dengan menawarkan harga yang sesuai dengan kondisi barang. Jika barang bekas yang Anda jual kondisinya kurang baik maka sebaiknya Anda jangan pasang harga terlalu tinggi. Anda juga bisa membuat penawaran potongan harga jika jumlah barang yang dibeli lebih dari satu untuk membuat pembeli lebih tertarik.
Perbolehkan Nego
Agar barang bekas yang Anda jual bisa cepat laku Anda bisa menawarkan sistem nego. Untuk menghindari pembeli nego harga terlalu rendah Anda bisa naikkan sedikit harga yang Anda tawarkan. Meski begitu Anda harus tetap memasang harga yang wajar dalam arti tidak terlalu mahal dari harga pasar.
Promosi
Anda bisa melakukan promosi untuk barang bekas yang Anda jual. Promosi bisa Anda lakukan dengan cara mengikuti fituriklan dari facebook atau Anda bagikan ulang barang yang Anda jual ke media sosial Anda yang lain. Dengan begitu jangkauan calon pembeli yang melihat barang bekas yang Anda jual menjadi lebih banyak dan luas.
Itulah beberapa tips yang bisa Anda coba saat jual beli barang bekas Jogja agar cepat laku. Simak juga tips lengkap invetasi Janda Bolong dan tanaman hias lain.