Jadi perempuan aktif dan produktif tentu kita punya aktivitas yang padat setiap harinya. Gak jarang juga kita harus menghabiskan waktu dari pagi sampai sore hari.
Terutama buat kamu perempuan berhijab yang aktivitasnya banyak di luar ruangan, pasti keselkan kalau pulang-pulang ke rumah wajah kamu udah belang, antara sisi kanan-kiri?
Berikut Tips Menghilangkan Belang di Wajah Untuk Perempuan Berhijab
1. Sunscreen dan pelembab, jangan lupa!
Pakai merek yang sesuai dengan jenis kulit kamunya.
2. Jaga makanan!
Gak harus setiap hari, tapi kamu harus rutin makan makanan yang mengandung antioksidan. Ini beberapa buah yang mudah dan murah kamu dapat antara lain, buah jeruk, pisang, mangga, nanas, pepaya.
3. Gunakan masker/penutup wajah dan kacamata.
Selain pakai helm standar, jangan lupa masker untuk menutupi sebagian wajah kamu biar gak terpapar langsung sinar matahari ataupun debu dan polusi.
4. Rutin masker wajah
Tips yang terakhir nih, buat menghilangkan belang di wajah kamu. Gak perlu masker kemasan instan yang mahal, kamu juga bisa bikin masker sendiri dengan alat dan bahan yang pasti kamu punya di rumah.
- Air bilasan beras
Mulai sekarang, setiap kamu masak nasik jangan lupa buat cuci muka pakai air bilasan kamu. Kalau waktunya gak memungkinkan, kamu juga bisa nyimpan air beras tadi didalam botol/gelas, terus kamu masukkan ke kulkas. Kamu bisa rutin cuci muka pakai air bilasan setiap harinya, jangan lama-lama ya nyimpan air bilasannya, maksimal 2 x 24 jam biar kandungannya tetap terjaga.
- Lidah buaya
Cukup kamu oleskan gel lidah buaya di wajah kamu, dan rasakan sensasi dingin dan aroma khasnya yang bikin kamu jadi santai dan nyaman.
- Putih telur
Seminggu sekali, coba sisihkan 2 telur untuk kamu pakai masker. Kamu cukup pakai putih telurnya aja dan bisa langsung kamu oleskan di wajah kamu dengan kuas, tunggu sampai maskermu kering yaa.
Itu tadi beberapa cara menghilangkan belang di wajah cantik kamu.