Hampir semua orang pernah melakukan masturbasi, baik yang telah mempunyai pasangan maupun yang tidak mempunyai pasangan. Masturbasi adalah sebuah aktivitas seksual yang dilakukan dengan merangsang diri sendiri sampai mencapai titik kesenangan atau orgasme.
Aktivitas seksual ini tentu saja mengundang kontroversi dalam hal moral. Meski demikian dilihat dari segi medis masturbasi merupakan ekspresi seksual yang alami bagi pria maupun wanita. Selama melakukannya dalam batas kewajaran, tidak akan menimbulkan efek yang membahayakan tubuh dibanding seks bebas. Nah, apa saja dampak masturbasi pada wanita itu? Simak ulasan berikut ini.
Dampak Masturbasi Pada Wanita yang Positif dan Perlu Anda Tahu
Melepas stres
Ini sedikit terdengar aneh, namun ternyata Masturbasi dapat menjadi cara yang bagus untuk melepaskan tekanan seksual yang terpendam dan menghilangkan stres. Masturbasi meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh Anda, termasuk otak, sehingga merilis hormon mood bahagia yang disebut endorfin. Perubahan suasana hati yang lebih baik menanggalkan segala kekhawatiran yang menggeluti pikiran Anda.
Tidur lebih nyenyak
Dampak masturbasi pada wanita juga menjadi solusi bagi penderita insomnia. Masturbasi menurunkan tekanan darah Anda, sekaligus juga memposisikan Anda dalam keadaan tenang dan santai. Dengan kondisi tubuh dan pikiran yang rileks akibat meningkatnya hormon endorfin, Anda akan mendapatkan waktu tidur yang lebih baik dan berkualitas.
Meringankan kram perut saat menstruasi
Kram perut saat haid, tentu hampir dialami semua wanita. Menariknya dampak masturbasi pada wanita dapat menanggulangi hal ini. Hormon endorfin yang dilepaskan otak saat wanita onani diketahui juga bermanfaat untuk mengurangi rasa nyeri dan kram perut selama menstruasi.
Menekan risiko kanker serviks
Masturbasi merupakan latihan fisik untuk menguatkan otot-otot vagina, klitoris, dan bagian lain pada organ intim wanita. Selain mendatangkan manfaat untuk kali lain Anda berhubungan seks dengan pasangan, wanita onani secara medis telah dibuktikan dapat mengurangi risikonya mengalami kanker serviks. Ini karena orgasme yang teratur dapat melenturkan leher rahim. Di saat yang bersamaan, cairan vagina yang keluar saat Anda orgasme juga membawa bakteri jahat keluar dari tubuh Anda.
Demikian tadi, dampak masturbasi pada wanita yang positif jika dilakukan secara wajar. Baca juga isu seksual lintas yang tengah viral Berkaca dari Kasus Reynhard Sinaga, Cermati 7 Ciri-Ciri Predator Seksual.