Djawanews.com – Kamu mungkin pernah merasakan lapar di malam hari, tepat sebelum tidur. Hal tersebut bisa menjadi kamu bingung, apakah lebih baik makan dulu atau tidur dalam keadaan lapar.
Para ahli merekomendasikan untuk tidak makan tepat sebelum tidur malam. Namun, jika kualitas tidur buruk, tampaknya kamu perlu mengisi perut, sehingga tidur bisa lebih nyenyak.
Makanan yang Bisa Dimakan Sebelum Tidur
- Pisang
Selain lezat, pisang ternyata bisa membantu Anda tertidur. Sebab, pisang mengandung potasium yang merupakan pelemas otot alami, dan akan membantu tidur lebih nyenyak. Hal tersebut juga dibenarkan oleh Tracy Lockwood Beckerman, Ahli Diet dari New York.
"Pisang juga memiliki triptofan yang rendah, yang tidak hanya meningkatkan suasana hati tetapi dapat membantu tidur malam yang nyenyak,” jelasnya seperti dikutip dari Huffpost.
Pisang memang mengandung gula yang cukup banyak, sekitar 15 gram per pisang. Meski demikian, gula dalam pisang merupakan gula alami yang tidak dapat mengganggu tidur karena kenaikan gula darah.
- Cokelat Kacang
Apakah Anda pecinta cokelat kacang, Moms? Jika ya, hal ini bisa jadi kabar baik, karena ternyata cokelat kacang bisa dikonsumsi sebelum tidur. Berkat protein penstabil darah dan lemak sehat yang berasal dari kacang-kacangan, cokelat jadi lebih aman dikonsumsi. Namun jangan terlalu banyak mengonsumsi cokelat kacang, karena cokelat mengandung kafein. Setelah itu, jangan lupa juga untuk sikat gigi, Moms.
- Yoghurt dan Almond Berry
Ahli Diet, Abby Vichill, merekomendasikan untuk mencampur yoghurt bersama dengan kacang almond dan juga buah berry. Sebab makanan ini memiliki kandungan protein, karbohidrat, dan lemak yang seimbang.
“Karbohidrat ada di berry dan yoghurt, protein ada di yoghurt, lemak ada di almond. Memiliki sesuatu yang berbasis karbohidrat, sesuatu yang berbasis protein, dan sesuatu yang berbasis lemak sebelum tidur membantu menjaga keseimbangan gula darah dan membuat tubuh Anda tidak terbangun di malam hari karena kebutuhan akan glukosa,” jelasnya masih dikutip dari Huffpost.
- Kiwi
Kiwi adalah buah yang rendah kalori dan sangat bergizi. Menurut penelitian yang dikutip dari Healthline, kiwi juga bisa menjadi salah satu makanan terbaik untuk dimakan sebelum tidur. Sebab, kiwi kaya akan serotonin dan antioksidan, yang keduanya dapat meningkatkan kualitas tidur.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews