Djawanews.com – Pernah punya keinginan untuk cepat-cepat haid? Sebagian wanita memiliki keingian seperti ini agar haid tak membatasi aktivitas sehari-hari. Tak sedikit yang kemudian mencari minuman agar cepat haid.
Minuman tersebut bisa dibuat dari berbagai bahan alami yang dipercaya mampu mempercepat haid. Hal tersebut terkait dengan adanya nutrisi tertentu dalam bahan makanan yang dipercaya mempercepat datangnya datang bulan. Dikutip Djawanews dari sehatq.com, berikut ini beberapa bahan untuk mempercepat haid.
Beberapa Minuman agar Cepat Haid
-
Nanas
Nanas memiliki sifat uterotonik sehingga bisa menginduksi kontraksi rahim dan pelepasan lapisan rahim. Proses tersebut menyebabkan datang bulan bisa datang lebih cepat. Tetapi perlu diingat! Belum ada penelitian ilmiah yang membuktikan bahwa nanas mampu mempercepat menstruasi.
-
Jahe
Jahe dikenal memiliki banyak sekali manfaat yang baik untuk tubuh. Kandungan senyawa bioaktif dalam jahe dipercaya mampu meningkatkan suhu tubuh. Inilah yang memicu terjadinya kontraksi rahim sehingga mendorong agar haid cepat terjadi. Meski begitu, penelitian mendalam dibutuhkan mengenai hal tersebut.
-
Kunyit
Kunyit mengandung senyawa bioaktif, yaitu curcumin. Kandungan ini mampu membantu agar menstruasi lebih cepat terjadi, yaitu dengan cara merangsang aliran darah menuju rahim. Minuman dari kunyit dipercaya sebagai minuman agar cepat haid. Namun lagi-lagi, penelitian ilmiahnya belum ada.
Info kesehatan lain, klik di sini.