Djawanews.com – Imunisasi merupakan salah satu upaya untuk memberikan manfaat kekebalan terhadap penyakut yang dapat dicegah dengan jenis vaksin tertentu. Oleh sebab itu, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan mewajibkan imunisasi rutin untuk anak sejak bayi hingga usia remaja.
Ada 11 jenis vaksin yang wajib diberikan untuk anak secara nasional. Pada tahun ini, pemerintah akan menambahkan 3 jenis vaksin tambahan sebagai imunisasi wajib anak nasional.
Jenis Vaksin untuk Imunisasi Wajib Anak
- Vaksin HPV
Vaksin HPV (human papillomavirus) sebenarnya sudah ada di Indonesia sejak lama. Namun, penggunaan vaksin HPV ini belum memasuki tahap nasional karena baru ada di sekitar 20 kabupaten dan kota di Indonesia. Di antaranya DKI Jakarta, DIY, Jawa Tengah, Jawa Timur dan lainnya. Mulai tahun 2022, pemerintah berencana memperluas pengenalan vaksin HPV dan menjadikannya imunisasi wajib bagi anak secara nasional.
Rencana perluasan vaksin HPV akan dimulai pada Agustus 2022, yang bertepatan dengan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS). Vaksin HPV berguna untuk mencegah kanker leher rahim atau kanker serviks pada wanita. Oleh karena itu, sasaran vaksin HPV adalah anak-anak perempuan usia kelas 5 dan 6 SD.
“Vaksinasi HPV itu kita berikan kepada seluruh siswi kelas 5 dan 6 SD, diberikan sebanyak 2 kali. Dosis pertama diberikan kepada siswi kelas 5 dan dosis kedua diberikan saat kelas 6,” kata dr. Prima.
- Vaksin PCV
Vaksin PCV sudah digunakan di beberapa provinsi di Indonesia sejak tahun 2017. Rencananya, vaksin yang berguna untuk mencegah radang paru ini akan mulai diperluas menjadi vaksin wajib bagi anak pada Juli 2022 mendatang. Vaksin PCV akan diberikan sebanyak 3 kali pada bayi, yaitu dosis pertama pada usia 2 bulan, dosis kedua saat usia 4 bulan, kemudian booster saat si kecil berusia 12 bulan.
- Vaksin RV
Jenis vaksin RV ini dapat mencegah penyakit diare akan mulai diperluas pada Juli 2022. Imunisasi ini akan diberikan sebanyak 3 kali pada bayi. Dosis pertama saat bayi berusia 2 minggu, dosis kedua pada usia 8 minggu, serta dosis ketiga saat si kecil berusia 12 minggu, Moms.
Ingin tahu informasi mengenai kesehatan lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews