Djawanews.com – Selama ini, individu yang didiagnosis terinfeksi virus Corona SARS-CoV-2, selalu diindikasikan mengalami sejumlah gejala seperti lelah, demam tinggi, batuk, diare hingga sesak napas.
Laporan New York Post mengungkapkan pakar kesehatan yang juga mendapati sejumlah pasien COVID-19 mengalami kebingungan serta kehilangan kemampuan dalam mencium bau dan mencecap rasa secara spontan.
Terbaru, dermatologis dari organisasi French National Union of Dermatologists-Venereologist (SNDV) menemukan adanya indikasi gejala pasien COVID-19 lainnya. Gejala tersebut berupa gatal dan ruam merah di kulit.
Bagaimana gatal dan ruam merah di kulit bisa jadi gejala virus Corona?
Berdasarkan laporan Le Figaro, penelitian SNDV itu dilakukan secara virtual dengan mengorganisir sekitar 400 profesional yang bekerja di sektor kesehatan publik di Prancis. Mereka dikumpulkan dalam sebuah kelompok diskusi WhatsApp yang menyoroti isu tentang gejala lain yang dialami pasien COVID-19.
Kendati demikian, Direktur Jenderal Kesehatan Perancis Jérôme Salomon mengungkapkan bahwa dirinya belum memperoleh informasi mengenai gejala dermatologis pasien COVID-19 berupa gatal dan ruam merah di kulit. Sehingga kebenaran penelitian tersebut harus dikaji ulang.