Djawanews.com – Satgas Nemangkawi baru-baru ini melakukan penindakan terhadap markas anggota KKB (Kelompok Kriminal Bersenjata) di Kabupaten Intan Jaya, Papua.
Dari aksi penindakan itu, satu anggota Kelompok Kriminal Bersenjata dilaporkan tewas tertembak oleh gabungan anggota TNI-Polri.
“Pada tanggal 14 November sekira pukul 13.10 WIT telah dilaksanakan penindakan terhadap rumah atau honai milik Kelompok Separatis Teroris (KST) di Distrik Sugapa Kabupaten Intan Jaya,” kata Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Arm Reza Nur Patria pada Rabu, 17 November.
Dalam penindakan tersebut, Reza menyebut satu anggota KKB dinyatakan tewas. Namun, ada pula tiga KKB yang kocar-kacir melarikan diri.
“Dalam penindakan tersebut mengakibatkan satu orang anggota KST tewas dan tiga orang lainnya melarikan diri,” beber Reza.
Pihaknya pun bersama Polri melakukan penyisiran di sekitar lokasi. Disana ditemukan sejumlah barang bukti.
“Saat dilaksanakan pembersihan di lokasi tersebut ditemukan sejumlah amunisi kaliber 5,56 mm, bendera Bintang Kejora dan beberapa barang bukti lainnya,” kata Reza.
Kekinian, pihak TNI-Polri masih melakukan pengejaran terhadap KKB. TNI-Polri disebutnya juga masih bersiaga dari ancaman gangguan teror KKB.
“Sampai dengan saat ini aparat TNI-Polri masih melaksanakan siaga dan pengejaran terhadap kelompok tersebut,” pungkas Reza.
Dengan penindakan terhadap para anggota KKB di Intan Jaya, setidaknya masyarakat bisa lebih lega dan tenang. Sebelumnya, baik masyarakat dan politikus banyak dibuat resah karena KKB mengancam perang kepada TNI dan Polri.
Untuk mendapatkan warta harian terbaru lainya, ikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.