Djawanews.com – Presiden Prabowo Subianto memangkas setengah dari anggaran perjalanan dinas jajaran menterinya di Kabinet Merah Putih. Dari pemangkasan anggaran ini, negara bisa menghemat hingga Rp20 triliun.
Hal itu disampaikan dalam pidatonya saat membuka Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu 22 Januari.
"Perjalanan dinas dikurangi, saya potong setengah," kata Prabowo.
Prabowo mengatakan uang dari pemangkasan anggaran tersebut bisa dimanfaatkan untuk memperbaiki gedung-gedung sekolah
"Dengan setengah kita bisa menghemat 20 triliunan lebih. Kalau kita hitung, Rp20 triliun berapa puluh ribu sekolah gedung sekolah bisa kita perbaiki," kata Prabowo.
Tak hanya itu, dia juga meniadakan anggaran untuk perayaan acara-acara seremoni di lingkungan kementerian dan lembaga. Menurutnya, acara seperti itu sebaiknya digelar secara sederhana.
"Perayaan sejarah, perayaan ulang tahun, laksanakan secara sederhana di kantor, di ruangan. Kalau perlu yang hadir 15 orang, sisanya di vicon (video conference)," kata Prabowo.
Seluruh jajaran Kabinet Merah Putih diimbau untuk mematuhi aturan tersebut. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kementerian Keuangan yang sangat rinci menyusun anggaran.
"Jadi saya katakan, benar-benar bahwa saya sangat serius dalam hal ini, saya minta loyalitas semua menteri, semua kepala badan untuk patuh dalam hal ini dan saya terima kasih kepada tim keuangan yang telah menjalankan penyisiran kajian terhadap anggaan sampai serinci-rincinya," kata Prabowo.