Djawanews.com – Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menjawab anggapan dan tudingan dia adalah menteri segala urusan yang kerap dilabelkan kepadanya. Hal tersebut rupanya cukup menganggu bagi Luhut.
Luhut Binsar meluruskan soal anggapan dia adalah menteri segala urusan. Pensiunan jenderal Kopassus ini tegaskan dia hanya melaksanakan perintah Presiden.
Jadi Luhut nggak mau tahu, kenapa Presiden Jokowi selalu mempercayakannya soal nyaris semua urusan. Presiden yang perintahkan kok.
Luhut Binsar Cuma Laksanakan Perintah Presiden Jokowi
Menko Luhut menjelaskan bukan kemaun dirinya mengurusi masalah banyak hal, mulai dari Candi Borobudur sampai minyak goreng.
"Saya ingin garis bawahi ya, jangan dipikir saya ngurusi semua. Saya ngurusi semua yang di bidang saya dan yang diperintahkan presiden, saya ulangi diperintahkan Presiden," ujar Luhut dalam rapat dengan Banggar DPR RI dikutip Hops.ID dari Youtube Banggar DPR RI, Kamis 9 Juni.
Luhut Binsar berdalih dia udah ngaca tahu diri lah, dia sudah berumur. Namun apa mau dikata, Presiden memberikan perintah kepadanya untuk menyelesaikan berbagai masalah ya gimana lagi.
"Saya tahu diri, udah umur 75 tahun, kalau bisa kerjain ya saya kerjain," tegasnya.
Mengenai komentar banyak orang yang bilang Luhut menteri semua urusan, semua urusan kok diurusi padahal bukan tupoksinya sebagai Menko Marves, Luhut sih santai saja jawabnya. Sesuai tupoksi Kemenko Marves ada kok poin yang memungkinkan dia menyelesaikan masalah di luar inti Kemenko Marves.
Luhut Binsar Minta Para Anggota DPR Tanya Langsung ke Presiden Jokowi
Luhut menjelaskan tupoksi Kemenko Marves sesuai Perpres ada 9 poin dari poin A sampai poin I.
Nah kewenangan Kemenko Marves untuk poin I, menjadi celah dia mengurusi masalah di luar inti Kemenko Marves. "Kalau Anda lihat fungsi di sini, di poin I itu, yaitu 'Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan Presiden' ini bukan saya yang buat, tahun 2019 yang buat ini Prof Indroyono Menko Maritim pertama," kata Luhut.
Nah kenapa Presiden Jokowi selalu memercayakan urusan kepadanya, Luhut Binsar menyilakan anggota DPR untuk tanya saja ke Presiden Jokowi. "Jadi saya melaksanakan perintah Presiden saja, kenapa Presiden mau memberikan itu, ya tanya beliau," katanya.
Dapatkan warta harian terbaru lainya dengan mengikuti portal berita Djawanews dan akun Instagram Djawanews.