Djawanews.com - Harta kekayaan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengalami penurunan. Nilainya pun signifikan, sekitar Rp1,28 triliun dalam 2 tahun.
Dengan begitu, harta kekayaan Sandiaga turun dari Rp5,09 triliun menjadi Rp3,81 triliun.
Dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), harta Sandiaga sebesar Rp5,09 triliun itu tercatat dalam laporan tahun 2018. Saat itu, posisi Sandiaga sebagai calon wakil presiden.
Kemudian, harta Sandiaga menjadi terjun ke angka Rp3,81 triliun dalam pelaporan tahun 2020. Sandiaga melaporkan harta kekayaan tersebut saat menjadi menteri.
Harta Kekayaan Sandiaga Uno
Lebih rinci, dalam daftar kekayaannya terbaru, Sandiaga memiliki 16 harta berupa tanah dan bangunan. Nilai dari tanah dan bangunan ini ialah Rp208,94 miliar.
Sandiaga juga tercatat memiliki harta alat transportasi dan mesin dengan nilai Rp295 juta. Kendaraan Sandiaga yakni mobil Nissan Grand Livina tahun 2013 dengan nilai Rp95 juta dan Nissan X-Trail tahun 2015 dengan nilai Rp200 juta.
Sandiaga juga memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp3,2 miliar.
Sandiaga Uno juga memegang surat berharga yang merupakan harta terbesarnya senilai Rp3,11 triliun. Kas dan setara kasnya tercatat Rp629,21 miliar. Sementara harta lainnya sebesar Rp43,34 miliar.
Jika ditotal, semuanya bernilai Rp3,99 triliun.
Namun, Sandiaga memiliki utang Rp181,05 miliar. Setelah dikurangi utang, total harta kekayaan Sandiaga tercatat Rp3,81 triliun.