Djawanews.com – Di era kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang kedua kalinya ini, kaum milenial memang mendapatkan tempat dan selalu disoroti. Melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) generasi milenial diharapkan dapat membantu pengembangan energi baru dan terbarukan (EBT).
Lantas, apa yang bisa dilakukan generasi milenial yang “lagi-lagi” dicatut pemerintah? Direktur Konservasi Energi Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE) Kementerian ESDM Hariyanto menjelaskan jika milenial yang dimaksudkan adalah yang kreatif dan dapat mengembangkan bisnis.
"Kami harapkan kegiatan semacam ini dapat melibatkan anak-anak muda yang kreatif untuk mengembangkan model bisnis EBT yang dapat diimplementasikan," jelas Hariyanto dalam rilis tertulis, dilansir dari Antara, (25/9).
Selain itu, Hariyanto juga menyatakan jika pengembangan EBT di wilayah terpencil, tidak hanya cukup dibebankan pada pemerintah pusat atau daerah secara mandiri. "Di samping keterbatasan pendanaan adalah masalah keberlanjutannya," ungkapnya.
Hariyanto juga berharap peran dari pemuda dalam menyebarkan informasi dan pengetahuan EBT melalui media sosial, mengubah kultur, dan sosialisasi kebiasaan hemat energi.
Para pemuda, menurut Hariyanto juga diharapakan dapat mendukung program konservasi energi, memberikan dukungan atas program pemerintah dalam pengembangan EBTKE.
Selain usaha pemerintah melibatkan generasi milenial dalam proyek EBT, simak berita menarik dari berbagai daerah lainnya di Nusantara hanya di Warta Harian Nasional Djawanews. Untuk mendapatkan informasi cepat dan menarik jangan lupa ikuti Instagram @djawanewscom.