Djawanews.com – Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie menilai sambutan hangat dan spontanitas jemaah Masjid Kampus UGM meneriakan "Presiden" kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan menarik perhatian sejumlah partai politik (parpol) untuk mencalonkannya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Menurutnya, Anies memiliki magnet politik yang cukup kuat semenjak terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta pada 2017 lalu.
"Ditambah dia telah berhasil menunjukkan kinerja positif hingga jelang akhir masa jabatannya pada tahun ini," ujar Jerry, dikutip dari RMOL, Jumat 8 April.
Jerry menduga, akan ada 3 partai besar yang berpotensi menggaet mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu untuk diusung menjadi calon presiden (capres) di Pilpres 2024 mendatang.
"Anies bakal jadi rebutan antara PDIP, Demokrat, dan tak menutup kemungkinan Gerindra," tuturnya.
Lebih lanjut, Jerry melihat fenomena teriakan "Presiden" saat Anies berceramah di UGM pada Kamis malam kemarin (7/4) disebabkan sosoknya yang memang begitu dikenal masyarakat.
Di samping itu, keterkenalan Anies juga lantaran selama memimpin selalu dianggap berseberangan dengan pemerintah pusat.
"Faktor 'terzolimi' di DKI Jakarta membuat nama Anies kian diperhitungkan," demikian Jerry.