Djawanews.com – Honda baru-baru ini meluncukan sistem navigasi pada sepatu untuk membantu proses kegiatan para penyandang tunanetra.
Sistem navigasi pada sepatu tunanetra ini dirancang oleh Ashirase. Inc, salah satu unit usaha pertama yang berasal dari IGNITION. Unit usaha ini memang bergerak di bidang sistem navigasi.
Ashirase merupakan sistem navigasi yang terdiri dari aplikasi smartphone dan perangkat getaran tiga dimensi termasuk sensor gerak yang nantinya akan disematkan dalam brand fashion sepatu.
Untuk sistem kerjanya sendiri, penggunaan sepatu akan diberikan arahan yang sudah disetel dengan aplikasi dan menghadirkan perangkat bergetar untuk menyediakan navigasi yang akan dilalui.
Untuk memberi tahu pengguna, jika jalan lurus, maka vibrator yang terpasang di bagian depan sepatu akan bergetar, begitu juga dengan apabila jalan kanan atau kiri, maka vibrator yang terpasang di kanan atau kiri sepatu akan bergetar.
Dengan sistem kerja seperti itu diharapkan Ashirase dapat membantu mempermudah penyandang tunanetra melakukan berjalanan kaki menjadi lebih aman dan nyaman dengan kondisi pikiran yang santai.
Sistem navigasi Ashirase ini merupakan ide baru yang menarik dan sangat berguna. Pasalnya Honda mencatat ada sekitar 1,64 Juta orang Jepang yang mengalami gangguan penglihatan pada 2007 dan kemungkinan akan meningkat hingga 2 Juta pada tahun 2030.
Sistem navigasi ini diciptakan oleh Wataru Chino yang salah satu keluarganya mengalami kecelakaan dan akhirnya harus mengalami gangguan penglihatan. Lalu dikembangkannya sistem navigasi ini dan didaftarkan pada program ide baru Honda.
Kabarnya, sistem navigasi Ashirase ini akan diproduksi masal pada 30 Maret 2023 untuk membantu banyak penyandang tunanetra di Jepang dan di seluruh dunia.