Djawanews logo
×
  • Masuk
  • Berita Hari Ini
  • Bisnis
    • Entrepreneur
    • Market
  • Lifestyle
    • Fashion
    • Infotainment
    • Inspirasi
    • Kesehatan
    • Relationship
  • Otomotif
  • Sepak Bola
  • Sport
  • Teknologi
  • Travel
  • Serba-serbi
  • Kriminal
  1. Home
  2. Teknologi
Bersaing dengan TikTok, Facebook Izinkan Pengguna Kelola Feeds Mereka
Facebook sekarang mengizinkan pengguna untuk menyesuaikan tampilan Feeds (Unsplash)

Bersaing dengan TikTok, Facebook Izinkan Pengguna Kelola Feeds Mereka

Muhammad Hadi
Muhammad Hadi 08 Oktober 2022 at 01:30pm

Djawanews.com – Pengguna Facebook kini bisa menyesuaikan tampilan Feeds mereka dengan hadirnya pilihan Tampilkan lebih banyak atau Tampilkan lebih sedikit dari unggahan teman, grup dan halaman.

Jadi, jika pengguna memilih opsi Tampilkan lebih banyak, maka pilihan itu akan meningkatkan skor peringkat postingan untuk sementara waktu, dan jika memilih opsi Tampilkan lebih sedikit, maka pengguna akan menurunkan peringkat postingan tersebut.

Menurut juru bicara Facebook kepada TechCrunch dikutip Kamis, 6 Oktober, nantimya pilihan yang pengguna buat akan memengaruhi postingan yang mereka lihat selama 60 hari.

Perusahaan mengatakan, kerangka waktu ini bertujuan untuk mengikuti perubahan preferensi penggunanya. Sebab saat ini, aplikasi Facebook hanya mengizinkan pengguna menyembunyikan postingan dari orang yang diikuti atau yang disarankannya.

"(Peringkat Feeds) ini membuat sistem kecerdasan buatan kami lebih pintar dan lebih responsif," ungkap Facebook dalam blog resminya.

Baca Juga:
  • Facebook Bakal Hentikan Penayangan Berita Jika Kongres AS Loloskan RUU Media
  • Jadi Tertawaan Istri Polisi: Buntut Niluh Djelantik Laporkan Kasus Sepele soal “Koreng”
  • Tegas Bubarkan Parlemen: Raja Malaysia Kecewa dengan Perkembangan Politik!

Selain itu, Facebook juga tengah menguji pengaturan baru dimana pengguna dapat menyesuaikan berapa banyak konten yang mereka lihat di Feeds mereka langsung dari akun teman, keluarga, Grup, Halaman dan tokoh masyarakat yang terhubung dengan mereka.

Misalnya, pengguna dapat memilih untuk melihat jumlah postingan yang “lebih banyak” dari teman dan keluarga mereka, namun memilih untuk “lebih sedikit” melihat postingan dari halaman dan figur publik yang dikuti.

"Fitur seperti ini dapat membantu Anda menemukan lebih banyak konten yang berharga bagi Anda, sehingga Anda dapat melihat lebih banyak apa yang Anda inginkan dan lebih sedikit dari apa yang tidak Anda inginkan," jelas Facebook.

“Seperti halnya setiap perubahan produk yang kami buat, kami akan menggunakan umpan balik langsung untuk terus menyempurnakan pendekatan kami,” tambahnya.

Hadirnya perubahan ini kemungkinan Facebook sedang mencari cara untuk mengatasi keluhan dari pengguna yang mengatakan Feeds mereka diisi terlalu banyak postingan yang sebenarnya mereka tidak minati.

Pengaturan baru ini akan membantu mengatasi masalah tersebut dan memberi pengguna lebih banyak kontrol atas konten yang muncul di Feeds mereka.

Tetapi, rumor beredar juga bahwa Facebook kemungkinan ingin melatih algoritmenya dengan lebih baik untuk mempelajari unggahan dan Reels mana yang benar-benar ingin dilihat orang, terutama karena perusahaan induknya Meta bersaing dengan TikTok, terkenal dengan algoritmenya yang andal.

Bagikan:
#teknologi#djawanews#media sosial#Aplikasi#FITUR BARU#FACEBOOK#TIKTOK

Berita Terkait

    Jangan Panik Paylater Traveloka Diblokir Sementara, Berikut Cara Mengatasinya
    Teknologi

    Jangan Panik Paylater Traveloka Diblokir Sementara, Berikut Cara Mengatasinya

    Djawanews.com – Kegiatan transaksi kini bisa lebih mudah dengan adanya fitur paylater. Salah satunya adalah Paylater Traveloka yang disediakan untuk belanja apapun dengan pembayaran secara dicicil atau ....
    Muhammad Hadi
    Muhammad Hadi
  • Laptop Tiba-tiba Hang? Tak Perlu Panik, Berikut Cara Mengatasinya Tanpa Servis
    Teknologi

    Laptop Tiba-tiba Hang? Tak Perlu Panik, Berikut Cara Mengatasinya Tanpa Servis

    Muhammad Hadi 28 Jan 2023 15:14
  • ZeroAvia Sukses Uji Pesawat Bermesin Hidrogen Listrik: Berhasil Mengudara Selama 10 Menit
    Teknologi

    ZeroAvia Sukses Uji Pesawat Bermesin Hidrogen Listrik: Berhasil Mengudara Selama 10 Menit

    Muhammad Hadi 23 Jan 2023 11:33
  • Bangunan Colosseum Masih Berdiri Kokoh hingga Saat Ini, Ilmuwan Temukan Jawabannya
    Teknologi

    Bangunan Colosseum Masih Berdiri Kokoh hingga Saat Ini, Ilmuwan Temukan Jawabannya

    Djawanews.com – Bangunan-bangunan tua bersejarah masih berdiri kokoh meski sudah berumur ribuan tahun. Sebut saja misalnya Colosseum yang selesai dibangun pada 80 M atau bangunan bersejarah lainnya. Pertanyaannya, ....
    Muhammad Hadi
    Muhammad Hadi
  • Jaringan Penis Tiruan Bisa Obati Babi Impoten, Berikutnya Manusia?
    Teknologi

    Jaringan Penis Tiruan Bisa Obati Babi Impoten, Berikutnya Manusia?

    Janu Wisnanto 08 Jan 2023 17:39
  • Sasaran Penipuan Online 2023, Dari Streaming Film Hingga Game
    Teknologi

    Sasaran Penipuan Online 2023, Dari Streaming Film Hingga Game

    Janu Wisnanto 08 Jan 2023 16:44

Anda Harus Tahu

Tidak Berkaitan dengan Mistis, Penyebab Mimpi Buruk saat Tidur Menurut Penjelasan Ilmiah
Kesehatan

Tidak Berkaitan dengan Mistis, Penyebab Mimpi Buruk saat Tidur Menurut Penjelasan Ilmiah

Penelitian Temukan Korelasi Dehidrasi dan Kecemasan: Suasana Hati Membaik Kalau Cukup Minum
Kesehatan

Penelitian Temukan Korelasi Dehidrasi dan Kecemasan: Suasana Hati Membaik Kalau Cukup Minum

Sering Disepelekan, Inilah Gejala Awal Prediabetes yang Paling Umum
Kesehatan

Sering Disepelekan, Inilah Gejala Awal Prediabetes yang Paling Umum

Deratan Teh Kaya Antioksidan sebagai Minuman Alternatif untuk Penderita Diabetes
Kesehatan

Deratan Teh Kaya Antioksidan sebagai Minuman Alternatif untuk Penderita Diabetes

Tidak Perlu Obat, Inilah Obat Flu Herbal yang Dijamin Ampuh!
Kesehatan

Tidak Perlu Obat, Inilah Obat Flu Herbal yang Dijamin Ampuh!

Bisa Berakibat Fatal, Inilah Gejala Hipertensi yang Jarang Disadari
Kesehatan

Bisa Berakibat Fatal, Inilah Gejala Hipertensi yang Jarang Disadari

Populer

ZeroAvia Sukses Uji Pesawat Bermesin Hidrogen Listrik: Berhasil Mengudara Selama 10 Menit
Teknologi

1

ZeroAvia Sukses Uji Pesawat Bermesin Hidrogen Listrik: Berhasil Mengudara Selama 10 Menit

Laptop Tiba-tiba Hang? Tak Perlu Panik, Berikut Cara Mengatasinya Tanpa Servis
Teknologi

2

Laptop Tiba-tiba Hang? Tak Perlu Panik, Berikut Cara Mengatasinya Tanpa Servis

Jangan Panik Paylater Traveloka Diblokir Sementara, Berikut Cara Mengatasinya
Teknologi

3

Jangan Panik Paylater Traveloka Diblokir Sementara, Berikut Cara Mengatasinya

Pilihan Editor

Duduk Terlalu Lama Berefek Buruk pada Kesehatan, Biasakan Berjalan Kaki 5 Menit Setiap Setengah Jam
Kesehatan

Duduk Terlalu Lama Berefek Buruk pada Kesehatan, Biasakan Berjalan Kaki 5 Menit Setiap Setengah Jam

Takut Bahan Kimia? Ini 5 Bahan Alami Cocok untuk Perawatan Kulit Wajah
Fashion

Takut Bahan Kimia? Ini 5 Bahan Alami Cocok untuk Perawatan Kulit Wajah

Jokowi Bilang Sampai Semedi Tiga Hari sebelum Putuskan Lockdown atau Tidak
Berita Hari Ini

Jokowi Bilang Sampai Semedi Tiga Hari sebelum Putuskan Lockdown atau Tidak

Ganjar Lelang Sepeda Kesayangan Dukung Atlet SOIna Berlaga di Berlin, Terjual Seharga Rp1,1 M
Berita Hari Ini

Ganjar Lelang Sepeda Kesayangan Dukung Atlet SOIna Berlaga di Berlin, Terjual Seharga Rp1,1 M

Ziarah Politik 2024: Prabowo Masuk ke Kamar Sukarno, Anies Ziarah ke Makam Sultan Banten
Berita Hari Ini

Ziarah Politik 2024: Prabowo Masuk ke Kamar Sukarno, Anies Ziarah ke Makam Sultan Banten

Sepak Terjang Lieus Sungkharisma, Pendukukung Jokowi dan Prabowo
Berita Hari Ini

Sepak Terjang Lieus Sungkharisma, Pendukukung Jokowi dan Prabowo

Follow Google News Kami: Djawanews logo
Djawanews logo
Tentang Kami Kontak Kami Privacy Policy Redaksi Pedoman Media Siber Karir
fb
tw
ig
© Copyright 2023 Djawanews Media Utama
arrow-up