Djawanews.com—Setiap orang membutuhkan perlindungan dari kontak dengan orang lain selama masa wabah Covid-19. Hal ini menyebabkan tingginya permintaan kaca aklirik yang bisa memberikan pagar pembatas sehingga aktivitas bisa berjalan sebagaimana mestinya.
Röhm Plexiglas Alami Lonjakan Permintaan Kaca Aklirik
Panel kaca akrilik atau plexiglass yang ringan dan transparan tampak memenuhi tempat-tempat yang masih ramai selama masa pandemi, seperti perusahaan-perusahaan, supermarket, apotek, dll. Salah satu perusahaan yang sudah sangat lama memproduksi kaca aklirik yakni Röhm Plexiglas yang berdiri sejak 1905.
Namun tahun menjadi tahun tersibuk Röhm Plexiglas dalam sejarah 115 tahun berdirinya, dengan permintaan datang dengan cepat dan pasokan bahan baku semakin lama semakin menggeliat. Hal ini tidak lain disebabkan perusahaan-perusahaan berjuang untuk melindungi karyawan dari Covid-19 yang ditularkan melalui droplet atau cipratan cairan mulut atau hidung dari orang yang terinfeksi.
Dilansir Djawanews dari DW, perusahaan riset AS, Adroit Market Research mengatakan bahwa sebelum adanya pandemi, prospek perusahaan kaca akrilik sangat positif. Para analis juga meyakini, permintaan untuk kaca akrilik diperkirakan akan melonjak 6% per tahun selama lima tahun ke depan.
Sementara itu, CEO Röhm Plexiglas, Michael Pack mengharapkan permintaan akan tetap tinggi dalam jangka panjang.
“Karena pembatasan (virus corona) secara bertahap melonggar di mana-mana, dengan semakin banyak toko dibuka lagi, kami mengharapkan gelombang besar pesanan kedua,” kata Pack.
Ikuti juga hal-hal unik dan menarik lainnya, dari dalam dan luar negeri, yang dibahas Djawanews di sini.