Djawanews.com – Usia bukan menjadi halangan seseorang untuk tetap tampil penuh gaya. Seperti nenek-nenek termodis di Instagram seperti berikut. Para nenek ini aktif membagikan inspirasi outfit dengan ciri khas mereka masing-masing.
Nenek Termodis di Instagram
- Linda Rodin
Linda Rodin adalah fashion influencer, pengusaha, sekaligus model asal Amerika Serikat. Nenek berusia 74 tahun ini juga pernah menekuni profesi sebagai stylist, jadi wajar jika ia selalu tampil modis.
Linda terkenal dengan gaya busana yang minimalis. Dalam berbagai gaya, ia selalu memadukan item busananya dengan kacamata hitam bingkai tebal yang menjadi ciri khasnya.
- Iris Apfel
Baru saja merayakan ulang tahun yang ke-100 pada Agustus lalu, Iris Apfel adalah seorang pengusaha, desain interior dan mode, sekaligus fashion icon asal Amerika Serikat. Meski memiliki perhatian terhadap dunia mode, namun ia diketahui baru terjun ke dunia fashion di usia 84 tahun.
Iris terkenal dengan gaya busana berwarna cerah, corak dan aksesori yang ramai, hingga kacamata bulat hitam yang telah menjadi ciri khas dari gayanya.
- Lyn Slater
Lyn Slater merupakan seorang profesor berusia 65 tahun yang bekerja di Fordham University, New York, AS. Ia terkenal dengan julukan Accidental Icon. Julukan itu bermula pada 2014, ketika Lyn rajin menulis blog yang merefleksikan kehidupannya sebagai perempuan perkotaan yang dinamis. Lalu suatu hari, ada seorang fotografer street style secara tak sengaja memotret dirinya dan mengiranya sebagai model. Dari situlah ia pun viral dan menjadi salah satu fashion influencer kenamaan.
Dalam berbusana, Lyn gemar sekali memakai pakaian yang simpel; seperti kemeja, sweater, hingga jeans. Tak hanya itu, ia juga suka suka memakai gaun panjang motif bunga yang menampilkan kesan feminin.
- Grece Ghanem
Memiliki total followers di Instagram 695 ribu, Grece Ghanem merupakan seorang fashion influencer sekaligus personal trainer asal Montreal, Kanada. Grece yang saat ini berusia 53 tahun tampaknya sangat menyukai busana dalam warna vibran dalam desain bernuansa minimalis.
Karena kepopulerannya, Grace sempat dipercaya bekerja sama dengan beberapa merek fashion dan beauty; seperti Sephora, Club Monaco, hingga Farfetch.
Itu tadi beberapa nenek termodis di Instagram yang mungkin bisa ditiru beberapa inspirasi outfit mereka.
Ingin tahu informasi mengenai serba-serbi lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.