Djawanews.com – Masjid merupakan tempat ibadah umat islam. Selain sebagai tempat salat, masjid juga difungsikan sebagai tempat menuntut ilmu. Seringkali, masyarakat menyebut masjid sebagai rumah Allah SWT.
Masjid terapung merupakan salah satu rancangan masjid yang dibangun atau didirikan dekat dengan air. Ada beberapa masjid terapung yang tersebar di seluruh dunia. Apa saja? Yuk simak deretan potret masjid terapung yang terindah di dunia.
Masjid Terapung yang Indah di Dunia
- Masjid Selat Malaka, Malaysia
Terletak di sebuah pulau buatan dekat kota pesisir Malaysia, desain masjid ini menggabungkan keahlian Timur Tengah dan Melayu.
Masjid Selat Malaka ini dibuka untuk jemaah dan pengunjung pada 2006 dan dirancang sedemikian rupa sehingga saat air pasang, masjid terlihat seperti mengambang.
- Masjid Hasan II, Maroko
Masjid Hasan II ini terletak di Kota Casablanca, Maroko. Masjid yang dibangun sebagai tempat ibadah ini pula di desain oleh arsitek berkebangsaan Perancis, Michel Pinseau dan dibangun oleh Bouygues.
Masjid ini memiliki menara tertinggi du dunia dengan ketinggian 210 meters dan memiliki kapasitas sekiat 25.000 jamaah sebagaimana dilansir dari Property Inside.
- Masjid Ortakoy, Istanbul
Ini merupakan salah satu masjid tertua di Istanbul, Turki. Masjid yang memiliki nama lain Büyük Mecidiye Camii (Masjid Agung Kekaisaran Sultan Abdülmecid) didirikan oleh Sultan Abdulmecid I di dekat Laut Marmara sekitar 1854 atau 1856.
Jika berkunjung ke Turki, jangan lupa mengunjungi masjid cantik ini, ya.
- Masjid Sultan Omar Ali Saifuddin, Brunei Darussalam
Masjid Sultan Omar Ali Saifuddin adalah masjid kerajaan Kesultanan Brunei yang terletak di Bandar Seri Begawan, ibu kota Brunei Darussalam.
Dilansir dari laman Wikipedia, masjid ini adalah salah satu masjid paling mengagumkan di Asia Pasifik, serta menjadi markah tanah dan daya tarik wisata utama di Brunei, lho.
Itu tadi beberapa masjid terapung terindah yang ada di Dunia.
Ingin tahu informasi mengenai serba-serbi lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.