Pernikahan menjadi salah satu acara spesial yang membutuhkan persiapan khusus. Untuk itu dibutuhkan persiapan yang matang agar acara pernikahan dapat berjalan lancar. Tips mempersiapkan pernikahan sebenarnya cukup mudah bahkan tidak harus membutuhkan biaya yang banyak.
Saat ini pernikahan mewah sudah tidak lagi menjadi impian banyak orang. Mereka justru lebih memilih acara pernikahan yang sederhana dengan konsep yang unik dan hanya dihadiri olah kerabat dekat saja. Alasannya agar acara pernikahan lebih hikmat dan lebih berkesan.
Banyak orang yang memanggap persiapan pernikahan akan memakan banyak waktu. Padahal pada kenyataannya tidak demikian. Dengan waktu kurang dari setengah tahun sebenarnya Anda sudah dapat mempersiapakan acara pernikahan dengan baik.
Tips mempersiapkan pernikahan murah dan berkesan
Jika Anda memiliki waktu yang sedikit untuk mempersiapkan pernikahan, berikut beberapa hal yang harus Anda perhatikan agar acara pernikahan dapat berjalan dengan lancar.
Tentukan konsep pernikahan
Meski Anda ingin acara pernikahan yang sederhana, namun menentukan konsep pernikahan adalah hal yang penting. Untuk itu, pastikan konsep pernikahan pada persiapan awal. Diskusikan konsep pernikahan dengan calon mempelai dan keluarga.
Ada banyak konsep pernikahan sederhana namun dapat membuat acara pernikahan lebih berkesan. Konsep pernikahan outdoor di pinggir pantai atau di lokasi unik lainnya dapat menjadi pilihan. Selain berkesan, konsep ini juga sebenarnya tidak membutuhkan biaya yang banyak.
List anggaran kebutuhan pernikahan
Tips mempersiapkan pernikahan murah selanjutnya yang harus Anda perhatikan adalah mengetahui biaya kebutuhan pernikahan. Pada umumnya biaya pernikahan meliputi undangan, gedung, katering, souvenir, tata rias, gaun pengantin wanita dan pakaian pengantin pria.
Jika hanya kerabat dekat saja yang Anda undang maka Anda tidak perlu menggunakan katering. Anda dan keluarga dapat memasak hidangan pernikahan sendiri atau memesan makanan secara mandiri. Biasanya dengan begitu biaya yang dikeluarkan jauh lebih murah dibandingkan katering.
Tentukan jumlah undangan
Seperti yang kita ketahui jumlah undangan sangat berpengaruh terhadap besarnya biaya yang akan dikeluarkan. Untuk itu, tentukan siapa saja yang nantinya akan Anda undang ke pesta pernikahan. Jika ingin acara lebih hikmat dan berkesan maka Anda dapat mengundang kerabat dan sahabat terdekat saja.
Konsep pernikahan sederhana
Menentukan konsep pesta pernikahan sebenarnya bukan hanya sekedar materi melainkan kesadaran dari diri masing-masing. Banyak orang kaya dan populer yang justru memilih acara pernikahan sederhana.
Seperti halnya Duta Sheila On 7 yang menikahi sang isteri dengan mahar emas seberat 20 gram dan uang tunai Rp 210702. Vokalis grup band asal Yogyakarta ini bahkan hanya menggunakan jas dan sarung sebagai pakaian pengantinnya.
Suami dari Adelia Lontih ini memang terbiasa hidup sederhana. Tak heran di hari bahagianya tersebut dirinya hanya mengundang kerabat dan teman-teman dekat saja.
Pria bernama lengkap Akhdiyat Duta Modjo ini mengungkapakan bahwa tips mempersiapkan pernikahan yang dilakukan adalah menjaga komunikasi yang baik dengan calon isteri dan keluarganya. Dengan begitu segala keputusan dapat disepakati bersama.