Djawanews.com – Naik pesawat seringkali membuat kita harus menunggu lama di konter pengambilan bagasi setelah sampai tujuan. Bagi yang tidak sabar menunggu, ada beberapa tips yang bisa dicoba agar koper lebih cepat keluar. Berikut beberapa caranya, seperti dilansir dari Escape.
- Bayar layanan bagasi prioritas
Salah satu cara termudah adalah dengan membayar layanan bagasi prioritas. Koper yang menggunakan layanan ini biasanya ditandai khusus dan akan dikeluarkan lebih dulu di konter pengambilan bagasi. Beberapa maskapai bahkan menyediakan area khusus untuk koper prioritas.
- Check-in di akhir
Cara kedua yang bisa dilakukan adalah dengan check-in belakangan atau di akhir. Ini karena biasanya memungkinkan barang bawaan Anda yang terakhir dimuat ke kargo dan akan diturunkan lebih dahulu saat pesawat tiba di tujuan.
- Pakai stiker fragile
Saat check-in Anda bisa mencoba untuk meminta stiker fragile atau barang pecah belah untuk ditempel di koper Anda. Koper dengan tanda tersebut biasanya ditangani dengan lebih hati-hati dan diletakkan di bagian atas, sehingga mungkin untuk diturunkan lebih dahulu.
- Dapatkan pemeriksaan gerbang (gate check)
Anda juga bisa menyerahkan koper di gerbang pesawat untuk dimasukkan ke dalam ruang kargo. Tas tersebut biasanya akan dibongkar dengan cepat saat mendarat.
Namun, dalam menerapkan cara ini bisa saja mengalami kendala dan merepotkan karena harus membawa koper berat di berbagai pemeriksaan. Perlu diketahui juga bahwa tidak semua maskapai pesawat memberikan layanan ini, sehingga sebaiknya tanyakan dahulu saat check-in.