Djawanews.com – Tak hanya membuat sudut ruangan menjadi lebih cantik, penambahan tanaman hias di dalam rumah juga bisa meningkatkan kesehatan dan juga kesejahteraan keluarga. Selain itu, tanaman hias juga dipercaya membawa keberuntungan.
Menurut Feng Shui, ada beberapa tanaman hias yang dipercaya mampu membawa keberuntungan bagi penghuni rumah. Tanaman hias apa saja yang mampu membawa keberuntungan menurut Feng Shui? Simak penjelasannya di bawah ini!
Tanaman Hias yang Bisa Membawa Keberuntungan
- Pohon Uang (money tree)
Yang pertama adalah pohon uang atau money tree. Tanaman yang memiliki nama latin Pachira aquatica ini memiliki karakteristik khas yakni punya enam daun yang tumbuh di setiap batangnya.
“Enam adalah angka yang terkait dengan keberkahan sehingga diyakini bisa membawa aliran rezeki yang baik ke dalam rumah,” ungkap Jean Chua, Konsultan Feng Shui.
Untuk bisa membawa energi yang baik ke dalam rumah, Jean pun menyarankan agar tanaman ini ditempatkan di ruang tamu atau lorong yang ada di rumah.
- Njoy Pothos
Njoy Pothos merupakan tanaman hias merambat yang dapat tumbuh dengan cepat. Tanaman yang merupakan anggota famili Araceae ini memiliki daun berbentuk hati, bertangkai, serta memiliki warna belang antara putih, kuning pucat, dan hijau.
Selain tampilannya yang cantik dan estetik, tanaman ini juga dipercaya bisa membawa keberuntungan ke dalam rumah, lho. Sebab, menurut Jean, warna putih yang ada di dalam tanaman ini menjadi simbol perdamaian dan harmoni sedangkan hijau dikaitkan dengan uang dan keberuntungan.
- Aglaonema Katrina
Sama seperti Njoy Photos, tanaman hias yang satu ini juga memiliki tampilan yang cantik dan estetik. Daun tanamannya berwarna hijau dengan semburat warna merah atau pink. Menurut Jean Chua, tanaman hias diyakini bisa membawa keberuntungan dan cocok untuk mereka yang menginginkan lebih banyak peluang dari segi karier di tahun 2022.
- Peace Lily
Tanaman ini biasanya memiliki daun yang rimbun dengan bunga-bunga berwarna putih yang mekar di antaranya. Seperti namanya, kelopak bunga putih yang dimiliki peace lily bisa mendatangkan kedamaian tersendiri.
“Peace lily adalah simbol kemenangan dan kepemimpinan. Selain itu, bunga itu juga menjadi simbol keberuntungan,” katanya.
Itu tadi beberapa tanaman hias yang dipecaya bisa mendatangkan keberuntungan bagi penghuni rumah. Semoga bermanfaat!
Ingin tahu informasi mengenai lifestyle lainnya? Pantau terus Djawanews dan ikuti akun Instagram milik Djawanews.